Nikita Mirzani Pamer Video Parodi Ustaz Maaher Kena Santet

Jum'at, 20 November 2020 | 14:47 WIB
Nikita Mirzani Pamer Video Parodi Ustaz Maaher Kena Santet
Nikita Mirzani dan Ustaz Maaher At-Thuwailibi. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nikita Mirzani kembali menyentil rivalnya Ustaz Maaher lewat Insta Story. Kali ini lewat meme yang dikirim warganet pada bintang film Comic 8 tersebut.

Meme itu berupa dua video berisi seorang lelaki sedang melakukan lelucon santet. Ia menusuk boneka seolah ingin menyakiti target.

Sementara video di samping lelaki itu tampak Ustaz Maaher merasa kesakitan.

"Limah, perut kakak kok sakit. Astagfirullah, ya Allah," kata Ustaz Maaher.

Baca Juga: Sindir Rizieq, Nikita Mirzani: Kenapa Semua Orang Dipanggil Polisi, Sakit?

Nikita Mirzani memberikan respons tertawa terbahak-bahak dengan meme video yang didapatkan dari @sarsev06.

Nikita Mirzani re-post video parodi Ustaz Maaher kena santet.
Nikita Mirzani re-post video parodi Ustaz Maaher kena santet.

"Ngakak, nyahahaha," tulis Nikita Mirzani di postingannya, Jumat (20/11/2020).

Aksi Nikita Mirzani menertawai Ustaz Maaher bukan kali pertama.

Sebelumnya terjadi saat Nikita Mirzani mengunggah cuplikan berita Suara.com saat ustaz bernama asli Soni Eranata itu diamuk massa.

Pasalnya Maaher menyebut lonte sebagai hal lumrah diucapkan warga Medan. Tetapi, masyarakat di daerah tersebut mengatakan sebaliknya.

Baca Juga: Dear Nikita Mirzani, Vanessa Angel Minta Dijenguk Tuh di Lapas Pondok Bambu

"Aku juga orang Medan, begitu cakap lonte bisa dicabein mamakku mulutku. Orang Medan itu sopan-sopan, enggak boleh cakap kotor," kata @adenursaadah.

Melihat Ustaz Maaher diamuk warganet, Nikita Mirzani tak ragu menertawakannya.

"Buahahaha, ngakak. Sekarang orang Medan mau dibawa-bawa. Besok mana lagi Son?" tulis Nikita Mirzani di Instagram, Kamis (19/11/2020).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI