Suara.com - Produser MD Pictures, Manoj Punjabi mengumumkan film Asih 2 akan rilis di bioskop mulai 24 Desember 2020. Diakuinya, film horor Danur universe itu menjadi senjata tempur di masa peralihan Covid-19 ini.
"Ini adalah film pertama yang akan rilis di bioskop. Jadi kami sudah siap tempur akan rilis Asih 2 di bioskop seluruh Indonesia," kata Manoj Punjabi saat perilisan trailer film Asih 2 di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2020).
"Saya sudah beberapa kali nonton dan saya yakin film ini punya mutu. Jadi kami yakin dan siap rilis di bioskop 24 Desember," ujarnya.
Manoj Punjabi optimistis filmnya bisa menghidupkan kembali mati surinya perfilman Tanah Air. Ia berharap keberanian MD Pictures ditiru production house yang lain.
Baca Juga: Luna Maya Kasih Bocoran Jalan Cerita Film Sabar Ini Ujian
"Misi saya adalah bioskop kembali hidup, kita kembali ke menoton di bioskop. Harapan saya Asih dan MD jadi trendsetter," tuturnya.
Keberanian Manoj Punjabi bukan tanpa sebab, karena universe Danur sudah memiliki tempat sendiri di hati penggemar.
Ia yakin sequel film Asih ini tetap memikat penonton meski tak seluruhnya. Baginya, menayangkan Asih 2 di bioskop di masa PSBB ini juga bukan tak memiliki risiko.
"Saya lihat di M-Tix memang belum banyak (penonton), karena tontonannya belum ada yang bagus. Jadi ini chicken and egg juga, apa duluan. Saya nggak perlu nunggu XXI buka 100 persen, 50 persen saja sudah cukup besar," jelas Manoj Punjabi.
"Saya mau bioskop hidup. Ada penonton berani dan tidak ya biar kita kasih pilihan itu. Siapa tahu ini jadi kesempatan film Indonesia," sambungnya.
Baca Juga: Luna Maya Beri Bocoran Soal Film Sabar Ini Ujian
Tak lupa, protokol kesehatan juga tetap diterapkan dalam bioskop. Manoj Punjabi menyebut, meski mengimbau orang-orang kembali nonton di bioskop, ia berharap mereka juga tetap mematuhi standar kesehatannya.
"Pasti ya harus ikuti porotokol kesehatan. Bukan nggak mau ambil pusing kesehatan orang. Kita, saya, berani ke bioskop pasti pakai masker nonton teater press screening itu 2 jam pakai masker. Jadi saya ambil keputusan kami berani ke bioskop," katanya mengakhiri.