Kabar Baik, Bima S Kini Tayang di Vision+

Sumarni Suara.Com
Kamis, 19 November 2020 | 07:27 WIB
Kabar Baik, Bima S Kini Tayang di Vision+
Bima S [siaran pers]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar baik bagi kalian pecinta animasi, Bima S. Serial superhero ini kini sudah bisa disaksikan di aplikasi Vision+.

Hal itu diumumkan langsung oleh Clarissa Tanoesoedibjo selaku OTT Product, Marketing & Programming Director MVN dalam surel yang diterima Suara.com pada Kamis (19/11/2020).

“Vision+ dengan bangga hadir sebagai platform OTT pertama yang menayangkan serial animasi superhero pertama di Indonesia dengan format 3D berstandar internasional, Bima S,” katanya.

"Kalian tetap bisa nonton keseruan petulangan Bima S kapan aja dan di mana aja," sambungnya lagi.

Baca Juga: Intip Sinopsis Terbaru Serial Animasi Bima S

Serial animasi Bima S [siaran pers]
Serial animasi Bima S [siaran pers]

Setidaknya sudah tersedia enam episode dari Bima S yang bisa disaksikan. Vision+ ke depannya akan menayangkan 13 episode penuh untuk season pertama.

Tak cuma itu, episode pertama Bima S juga dapat ditonton secara gratis.

“Pengguna Vision+ dapat menikmati satu episode pertama Bima S secara gratis. Tidak hanya itu, para pengguna yang baru saja melakukan registrasi akun Vision+ juga akan mendapatkan benefit berupa tujuh hari gratis Vision+ Premium," jelas Adita Widyansari selaku Product, Marketing & Subs Management Director MVN.

Seperti diketahui, Bima S berkisah soal remaja bernama Satria yang bisa berubah menjadid sosok Bima S. Ketika berubah, dia langsung mempunyai kekuatan yang memukau.

Dalam petualangannya demi mengumpulkan kekuatan 7 matrix, Satria bersama kawan-kawannya akan berhadapan dengan monster-monster jahat.

Baca Juga: Lagi Digandrungi, Ini Cerita di Balik Serial Animasi Bima S

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI