Sinopsis Film American Ultra yang Tayang di Bioskop Trans TV

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 10 November 2020 | 18:59 WIB
Sinopsis Film American Ultra yang Tayang di Bioskop Trans TV
Film American Ultra [IMDB]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kalau sudah biasa nonton film action menegangkan bagaimana kalau sekarang kita perluas pengalaman dengan nonton film action komedi? Seperti film American Ultra. Berikut sinopsis film American Ultra.

Film dari Hollywood berjudul American Ultra sepertinya akan cocok untuk mengisi waktu santai kita. American Ultra merupakan film aksi-komedi Amerika.

American Ultra disutradarai oleh Nima Nourizadeh. Sedangkan naskah ditulis oleh Max Landis.

Film American Ultra dijadwalkan tayang malam ini di program Bioskop Trans TV, Selasa (10/11/2020) pukul 23.30 WIB. Nah, kenapa ini bagus? simak dulu sinopsis film American Ultra.

Sinopsis Film American Ultra

Film yang rilis tahun 2015 ini berkisah tentang Mike Howell. Pemuda pemakai narkoba yang tinggal di kota yang tidak terlalu padat, Liman, Virginia Barat.

Mike bekerja sebagai pegawai toko swalayan. Mike berencana untuk melamar kekasihnya, Phoebe Larson, dalam perjalanan ke Hawaii.

Mike menderita serangan panik dan tidak dapat naik ke pesawat. Ternyata tak hanya takut bepergian, Mike juga takut meninggalkan kotanya. Di saat yang sama, dia tidak mengerti mengapa Phoebe bisa sangat pengertian mengenai masalah itu.

Sementara itu, di Langley, Virginia, Agen CIA Victoria Lasseter menerima kode peringatan bahwa Mike, satu-satunya yang selamat dari program "Wiseman" Ultra sehingga dia akan dilenyapkan.

Baca Juga: Sinopsis Film Last Hero in China, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini

Apa itu program Wiseman Ultra? Bagaimana bisa begitu? Lasseter kemudian berusaha melindungi Mike. Salah satu caranya dengan mengaktifkan program Wiseman Ultra yang tertanam dalam diri Mike. Program yang aktif memberi efek samping, Mike menjadi bingung dengan perubahan mendadak itu. Dia kemudian memutuskan untuk menjauh dari Lasseter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI