Pelaku yang Ancam Bunuh Anak Ruben Onsu Ternyata Umur 11 Tahun

SumarniHerwanto Suara.Com
Selasa, 10 November 2020 | 07:49 WIB
Pelaku yang Ancam Bunuh Anak Ruben Onsu Ternyata Umur 11 Tahun
Pembawa acara Ruben Samuel Onsu memberikan keterangan kepada wartawan di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (28/1). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ruben Onsu diam-diam telah bertemu dengan pelaku perundungan dan pengancaman pembunuhan terhadap kedua anaknya, Betrand Peto dan Thalia Putri Onsu.

Suami Sarwendah ini menyebut bahwa pelaku adalah anak di bawah umur.

"Masih 11 tahun umur anaknya," kata Ruben Onsu saat ditemui di jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan pada, Senin (9/11/2020).

Di kesempatan itu, Ruben Onsu juga bertemu dengan orangtua pelaku. Dia mengungkapkan bahwa pihak orangtua sudah memohon ampun agar anaknya tidak dilaporkan ke polisi.

Baca Juga: Anak Ruben Onsu Diancam Dibunuh, Teman Pelaku Ngefans dengan Betrand

Ruben Onsu [Ismail/Suara.com]
Ruben Onsu [Ismail/Suara.com]

Sayangnya meski sudah memaafkan pelaku tersebut, host Brownis ini menegaskan akan tetap menempuh upaya hukum.

"Saya sudah sampaikan permohonan maaf banget karena ini akan menjadi pelajaran buat kita berdua sebagai orangtua saya bilang seperti itu," jelas Ruben Onsu.

"Tetep proses kasus ini, nanti dikabarin pasti," sambungnya lgi.

Seperti diketahui, Ruben Onsu naik pitam usai menemukan akun Facebook serta Instagram yang menghina dan mengancam membunuh dua anaknya, Betrand Peto dan Thalia Putri Onsu.

Dia sakit hati dengan dua akun yang mencatut nama anaknya. Parahnya lagi, terdapat ancaman pembunuhan dari akun Facebook bernama Ulil Bochil (Thalia Onsu).

Baca Juga: Pelaku Perundungan Minta Maaf, Ruben Onsu Akan Tetap Tempuh Jalur Hukum

Sementara akun Instagam dengan nama @betrandpeto_babi menyinggung soal anak pungut.

Kedua akun itu diunggah Ruben Onsu di Instagram miliknya. Namun foto profil sengaja ditutupi karena diduga akun palsu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI