Suara.com - Artis sinetron Natasha Wilona kerap dijodoh-jodohkan oleh warganet. Sadar hal itu, dia pun tak pernah menyoalnya.
"Selama itu hal positif dan support sinetron aku juga, pastinya aku seneng," katanya dikutip dari YouTube SelebOncamNews, Senin (9/11/2020).
Kendati demikian, reaksi berbeda ditunjukkan Wilona saat disinggung perjodohannya dengan Kevin Sanjaya. Raut wajah dan nada bicaranya mendadak berubah. Wilona ditanyai soal foto berdua dengan atlet badminton itu.
"(Foto) yang mana ya? Aku nggak tahu," jawab Wilona.
Kembali disinggung soal cekcok Kevin Sanjaya dengan laki-laki yang mengaku teman dekat Wilona, perempuan berusia 21 tahun itu menghindar. Ia meminta wawancara untuk disudahi.
"Menjelaskan yang kemarin di foto itu rame gimana Wil?" tanya awak media.
"Udah mau take ya kak.., makasih," kata Wilona mengakhiri sambil berlalu.
Kevin Sanjaya sebelumnya mengejutkan publik dengan mengunggah foto bersama Natasha Wilona di instagram story.
Namun, unggahannya disertai sindiran ke Natasha Wilona. Di situ, Kevin menyinggung soal teman kesayangan Wilona.
Baca Juga: Sindir Natasha Wilona, Kevin Sanjaya: Coba Temannya Diajarin
Pebulutangkis itu juga menyebut banyak cowok yang butuh pengakuan dari Natasha Wilona. Hal itu dia ketahui karena ada beberapa yang mengirimnya pesan.