Tampak Irish Bella memadukannya dengan blouse motif berwarna biru muda yang dimasukkan ke dalam celana jeans. Ia pun memilih pashmina hitam untuk hijabnya.
4. Outfit serba hitam

Ia pun sempat tampil singset dengan outfit serba hitam. Irish Bella menggunakan atasan tunik hitam panjang di bawah lutut.
Istri Ammar Zoni ini menggunakan legging hitam untuk paduan bawahannya. Hijab segi empat motif dan tas selempang hitam pun menyempurnakan gaya kasualnya tersebut.
5. Set outfit

Kalau yang satu ini potret Irish Bella pakai set outfit yang senada bareng Ammar Zoni. Tampilannya cukup simpel dengan tunik dan celana warna oranye motif.
Irish Bella kelihatan lebih singset nih pasca turun 14 kilogram dalam sebulan. Gimana nih menurutmu?