Beruntung Malih sendiri tidak ambil pusing. Dia cuma mengingatkan kepada semua pelawak agar berhati-hati saat membuat candaan.
"Mereka maksudnya (ingin membuat) supaya orang tertawa, tapi malah akhirnya nggak lucu. Jadi istilah lucu ini janganlah dipaksain, jangan sampai mencaci atau menghina orang. Sekalipun menghina itu belum tentu lucu," ucap Malih.
"Makanya kita menghimbau kepada pelawak sekarang, remaja sekarang, carilah lawakan yang tidak menghina atau mencaci orang," pungkasnya.