Suara.com - Nama Nikita Mirzani mendadak dikaitkan dengan kasus penganiayaan yang dialami Isa Zega. Sebab beberapa warganet mengadukan kejadian itu pada bintang film Comic 8 ini.
"Ka Niki, yang sebelah ditonjok sampai berdarah tuh," ujar @melisaanggraeni12.
"Sampai mam** nggak? Kalau nggak, nggak seru," jawab Nikita Mirzani merespons.
Saat nama Nikita Mirzani dibawa dalam kasus tersebut, Isa Zega yang merupakan mantan manajer Lucinta Luna tegas membantahnya.
Baca Juga: Dalang Penganiayaan Isa Zega Seorang Selebgram?
"Di masalah ini, aku bisa menegaskan kalau Nikita Mirzani nggak mungkin seperti itu," kata Isa Zega saat dihubungi Suara.com, Rabu (4/11/2020).
Ia meyakini betul, Nikita Mirzani tidak sampai hati melakukan hal tersebut. Meskipun mereka memang bermusuhan.
"Dia mungkin banyak musuhnya, tapi nggak pernah sampai melakukan ancaman seperti itu. Walaupun ibaratnya, hubungan aku nggak baik sama Nikita, nggak mungkin itu dia," katanya.
"Aku tau, dia hanya heboh di media sosial dan nggak sampai nyuruh orang. Itu bisa kupastikan nggak mungkin," ujar dia lagi.
Keyakinan ini makin diperkuat dengan keterangan pelaku yang melakukan pemukulan pada Isa Zega.
Baca Juga: Pelaku Pemukulan Sudah Ditangkap, Isa Zega Tahu Dalangnya?
"Mereka bilang, 'Kamu merasa nggak ada masalah sama orang Ambon?' Makanya jangan cari masalah sama orang Ambon'," kata Isa Zega.
Perempuan 37 tahun itu menduga ada seseorang yang memang tengah bermasalah dengan dirinya.
"Aku nggak mau menuduh, hanya menduga. Pas dia bilang 'kamu ada masalah nggak sama orang Ambon?' ya (kepikiran) sama si selebgram ini," ucapnya.
Namun saat ditanya lebih lanjut siapa selebgram tersebut dan apa masalahnya, perempuan yang akrab disapa Isa Zega ini menolak memaparkannya.
"Ya ada lah, nggak bisa mami sebutin. Nanti urusannya jadi panjang," ujarnya.
Peristiwa pemukulan terhadap Isa Zega terjadi di kawasan Kalibata City, Jakarta Selatan pada Selasa (3/11/2020) pukul 22.30 WIB.
Isa Zega didatangi dua orang laki-laki tak dikenal yang langsung memukul wajahnya sebanyak dua kali di bagian hidung dan mulut.
"Hasil visum atau ronsen, ada bagian bibir dalam yang sobek. Terjadi pembengkakan di tulang hidung dan bengkok," papar Isa Zega.