Puisi Nadin Amizah di Panggung Prambanan Jazz Festival 2020

Minggu, 01 November 2020 | 18:35 WIB
Puisi Nadin Amizah di Panggung Prambanan Jazz Festival 2020
Penampilan Nadin Amizah di Prambanan Jazz 2020. [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi muda Nadin Amizah memeriahkan hari kedua Prambanan Jazz Festival yang digelar virtual, Minggu (1/11/2020).

Ini menjadi kali pertama Nadin Amizah tampil di Prambanan Jazz Festival. Namun tak tampak rasa gugup saat ia memperlihatkan aksi di panggung.

Dengan tenang, mantan kekasih Julian Jacob ini membuat puisi terkait penampilannya di cagar budaya Candi Prambanan, Yogyakarta.

"Perkenalkan, aku bulan bernama malam. Dibawakannya cerita tentang seisi dunia ke tanganku yang mungil ini," kata Nadin Amizah sambil tersenyum.

Baca Juga: Prambanan Jazz Jadi Perhelatan Live Streaming Terpanjang di Indonesia

Penampilan Nadin Amizah di Prambanan Jazz 2020. [Suara.com/Rena Pangesti]
Penampilan Nadin Amizah di Prambanan Jazz 2020. [Suara.com/Rena Pangesti]

Namun tiba-tiba, mimik wajahnya berubah saat mengisahkan kegalauan yang dirasakan.

"Berat dan gundah ini sangat sangat sulit saat kucoba untuk kupegang seorang diri," tuturnya.

"Jadi di sini, di depan candi ini, akan kubawakan ceritanya kepada kalian. Ini dia ceritaku mari kita mulai," imbuh penyanyi 20 tahun ini.

Nadin Amizah mulai menyanyikan lagu-lagu andalannya seperti Paman Tua, Bertaut, Mendarah, hingga Taruh yang dibawakan dengan musik jazz.

Bukan hanya aksi panggungnya yang spesial, penampilan anggun musisi kelahiran Bekasi ini pun mencuri perhatian.

Baca Juga: Sakit, Tulus Tetap Tampil Maksimal di Prambanan Jazz Festival 2020

Ia mengenakan gaun berwarna oranye pastel. Menyempurnakan penampilan, ia memakai aksesoris kalung dan gelang yang khas dipakai penari daerah.

Kata Nadin Amizah sebelum pentas di panggung, ia spesial mempersiapkan busana hingga make up tampil di festival jazz musik tahunan itu.

"Aku dandan sangat cantik hanya untuk Prambaban Jazz Festival 2020," kata Nadin Amizah.

Selain Nadin Amizah, musisi pembuka yang baru saja tampil adalah The Everyday Band.

Setelah pelantun Amin Paling Serius ini tampil Sinten Remen yang berkolaborasi dengan Endah Laras.

Menyusul lainnya ada Andmesh, Pamungkas, Ardhito Pramono dan sebagai penutup, Yura Yunita.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI