Suara.com - Penyanyi Andmesh Kamaleng meluapkan rasa kagumnya terhadap almarhum Didi Kempot. Dia menilai lagu-lagu ciptaan penyanyi campursari itu begitu luar biasa.
“Menurut saya karya-karya almarhum Didi Kempot itu luar biasa," katanya ditemui di kawasan Jakarta belum lama ini.
Pelantun Cinta Luar Biasa ini tidak memungkiri bahwa sosok Didi Kempot begitu menginspirasinya dalam membuat karya. Ke depannya, Andmesh berharap lagunya bisa juga dikenal banyak orang seperti milik Didi Kempot.
"Mungkin saya dari luar jawa, tapi almarhum menginspirasi saya bahwa musik daerah bisa sebesar ini. Selain lagu-lagunya membuat kita ambyar," tutur Andmesh.
Baca Juga: GTV Umumkan Gelar Audisi Cari The Next Didi Kempot
"Sebagai penyanyi yang mempunyai lagu-lagu bertema baper, saya termotivasi juga ingin mempunyai karya sebesar beliau," sambungnya lagi.
Meskipun Didi Kempot sudah meninggal dunia, karyanya masih bisa dinikmati hingga sekarang. Bahkan GTV membuat program khusus untuk sang maestro agar bisa terus melestarikan lagu campursari.
Seperti diketahui, GTV mengumumkan kalau menggelar audisi untuk mencari The Next Didi Kempot. Stasiun televisi ini mencari penyanyi campursari berusia 16 sampai 35 tahun.
Audisi ini dibuka sampai 9 November 2020. Nantinya, para peserta cukup mengunduh aplikasi RCTI+. Di situ, kalian cukup mengunggah video demo nyanyi di bagian Audisi The Next Didi Kempot.
Tak cuma itu, kalian juga bisa membawa rekaman video saat bernyanyi dalam bentuk CD ke sejumlah stasiun radio yang sudah bekerjasama dengan GTV.
Baca Juga: Ada Tribute Buat Didi Kempot, Malam Puncak HUT MNCTV Berlangsung Meriah