Tak hanya Jenita Janet yang terkejut, sang ibu pun merasa kesal usai mengetahui syarat yang diminta Alief kepada putrinya. Pasalnya, seluruh harta yang diklaim oleh Alief adalah hasil kerja keras Jenita Janet sendiri.
"Orangtua aku juga sempat merasa aneh. Sampai hari ini Allah memustuskan untuk kami tidak jadi kembali. Ternyata dia tetap menggugat aku untuk minta hak harta gono-gini dari semua tabungan pribadi saya, bukan tabungan yang bareng-bareng, tapi tabungan pribadi saya," katanya menegaskan.
Sekadar informasi, Jenita Janet dan Alief Hedy Nurmaulid menikah pada 2010. Pada Mei 2020, Pengadilan Agama Bekasi memutus cerai keduanya.
Salah satu alasan Jenita Janet gugat cerai karena Alif dinilai boros dalam membelanjaan uang. Dia juga tak pernah setuju Alif membeli motor gede Harley Davidson.
![Pedangdut Jenita Janet menjawab pertanyaan awak media saat ditemui di kawasan Tandean, Jakarta Selatan, Senin (13/7/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/07/13/61959-pedangdut-janeta-janet-suaracomalfian-winanto.jpg)
Usai mereka berdua resmi bercerai, Alief ajukan gugatan harta gono gini di Pengadilan Negeri Bekasi, Jawa Barat. Dalam gugatannya, dia meminta harta yang kini dikuasai sang mantan untuk dibagi dua.
Beberapa harta tersebut antara lain sebuah rumah di Gading Serpong, rumah di Jatirahayu, dan satu apartemen di Pasteur, Bandung. Ada juga satu unit mobil Toyota Alphard, Honda Civic, dan sepeda motor Harley Davidson.