Suara.com - Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2020 segera memasuki episode akhir. Babak grand final akan ditayangkan pada hari ini, Senin (26/10/2020) pukul 19.00 WIB di MNCTV.
Kini, ada tiga peserta yang bakal bersaing dalam memperebutkan gelar juara. Mereka adalah Haviz (Dumai), Gita (Lombok) dan Wahid (Sidoarjo).
Managing Director MNCTV Noersing mengungkap persaingan ketiganya kali ini cukup sengit. Maklum mereka mempunyai suara yang tak main-main.
Sedangkan Hary Tanoesoedibjo selaku Executive Chairman MNC Group mengaku bangga KDI masih menunjukkan eksistensinya sampai sekarang.
Baca Juga: Rupanya Begini Awal Mula Kedekatan Fandi KDI dan Ria Ricis
"Perjalanan MNCTV sangat luar biasa. Saya teringat pertama kali memproduksi talent search KDI tahun 2004," terangnya dalam surel yang diterima Suara.com.
"Langsung melejit, dari bawah menjadi TV papan atas. Saya bersyukur kawan-kawan mampu mempertahankan prestasinya," sambungnya lagi.
Nantinya, babak grand final KDI 2020 sendiri akan dimeriahkan oleh sederet bintang ternama. Sebut saja ada Dewi Perssik, Via Vallen, Betrand Peto hingga Niken Salindri.
Apabila ingin melihat jagoan kalian menang cukup kirim dukungan melalui voting di aplikasi RCTI+. Lalu bisa juga mengirim vote via SMS dengan ketik KDI spasi nama kontestan dan dikirim ke 95151.
Baca Juga: 5 Potret Falhan Abssar Anak Nassar KDI, Diasuh Muzdalifah dan Fadel Islami