Pencipta Lagu Via Vallen Protes Usai Dibully K-Popers, Netizen Nyinyir

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Senin, 26 Oktober 2020 | 06:30 WIB
Pencipta Lagu Via Vallen Protes Usai Dibully K-Popers, Netizen Nyinyir
Adegan video klip Via Vallen dan IU yang dianggap mirip. [YouTube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Sungguh playing victim, musisi apa yang menghina musisi lain dan menghina satu aliran musik," ujar @encikyuni di kolom komentar.

"Padahal yang bikin anda dihujat itu postingan anda sendiri yang seakan-akan menganggap kita tidak cinta produk lokal. Lah kalo produk lokalnya original dan keren tentu kita sangat cintai dong. Buktinya trending YouTube kemarin-kemarin lagu dangdut semua kan, mereka trending karena lagunya bagus pak, dan mv-nya ngga jiplake," sahut @alex_stwn.

"Gue heran sama lu bang, fans IU kan mempermasalahin mvnya bukan lagunya, lu itu dihujat karna lu bilang kpopers itu alay generasi micin nggak nasionalis apalah seakan lu ngerendahin kpopers," timpal hancok.00.

Sebelumnya, Via Vallen mendapat hujatan terkait video klip single terbarunya yang diduga menyerupai Above The Time kepunyaan artis Korea, IU.

Para penggemar IU bahkan melaporkan video musik itu ke agensi artis bernama asli Lee Ji Eun.

Mereka memprotes plagiasi seratus persen dari konsep video musik Kasih Dengarkanlah Aku yang baru saja dirilis Via Vallen pada Jumat, 23 Oktober 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI