Somasi Tak Ditanggapi, Adik Nita Thalia Resmi Dipolisikan

Selasa, 20 Oktober 2020 | 20:49 WIB
Somasi Tak Ditanggapi, Adik Nita Thalia Resmi Dipolisikan
Nita Thalia [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atin, istri pertama Nurdin Rudythia melaporkan adik angkat pedangdut Nita Thalia, Seny Amelia usai somasinya tak digubris. Langkah hukum terpaksa diambil karena perkataannya dianggap telah mencemarkan nama baik keluarga.

Laporan tersebut dibuat di Polda Metro Jaya sore ini. Tercatat dengan nomor LP/6214/X/YAN2.5/2020/SPKT PMJ.

"Sesuai dengan somasi terbuka satu sampai dua yang kami sampaikan pada saudara Seny, patut diduga telah melakukan melawan hukum dengan mencemarkan nama baik keluarga Ibu Atin beserta anak-anaknya," kata kuasa hukum Atin, Dedy J Syamsudin usai membuat laporan di Polda Metro Jaya, Selasa (20/10/2020).

Somasi tidak ditanggapi, pihak Nurdin dan istri pun terpaksa menempuh jalur hukum. Sebab, pernyataan-pernyataan Seny yang ditulis di Instagram dianggap tidak sesuai dengan kenyataan.

Baca Juga: Keluarga Terhina, Istri Pertama Nurdin Rudythia Polisikan Adik Nita Thalia

Atin, Istri pertama suami Nita Thalia, Nurdin Rudithya dan kuasa hukumnya menunjukkan surat laporan kepolisian usai melaporkan Adik Nita Thalia, Seny Amelia dengan dugaan pencemaran nama baik di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (20/10). [Suara.com/Alfian Winanto]
Atin, Istri pertama suami Nita Thalia, Nurdin Rudithya dan kuasa hukumnya menunjukkan surat laporan kepolisian usai melaporkan Adik Nita Thalia, Seny Amelia dengan dugaan pencemaran nama baik di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (20/10). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Tanggal 16 Oktober hari Jumat, klien saya membaca pernyataan di dalam Instagram. Intinya adalah bahwa mobil, rumah, semua yang dibeli teh Nita Thalia adalah merupakan jerih payah beliau, tidak ada kaitannya dengan suaminya ibu Atin. Bahkan hasil keringatnya itu untuk menghidupi istri pertamanya," beber Dedy lagi.

Komentar tersebut pun semakin panas saat Seny Ameliya menyebut pernikahan Nita Thalia dengan Nurdin karena terkena pelet. Sebabnya, ia melaporkan adik angkat Nita Thalia itu ke polisi.

"Jadi yang kami laporkan bukan Nita Thalia, tapi adalah Seny Ameliya, yang kebetulan beliau adalah adik angkatnya teh Nita Thalia," ungkap Dedy.

Akan tetapi, Nita Thalia dijadikan saksi dalam kasus dugaan pencemaran nama baik itu. Tak menutup kemungkinan juga statusnya akan berubah seiring berjalannya proses hukum.

"Teh Nita kita jadikan saksi, apakah nanti mungkin teh Nita Thalia bisa ditarik jadi terlapor juga, kita tidak tahu. Saat ini kami hanya melaporkan Seny Ameliya," kata Dedy menegaskan.

Baca Juga: Dipoligami, Istri Pertama Nurdin Ungkap Hubungannya dengan Nita Thalia

Atin sendiri mengaku lega karena masalah ini akhirnya ditempuh ke jalur hukum. Sebab, ia mengaku sakit hati dengan pernyataan Seny yang dinilai menyudutkan keluarganya, padahal ia adalah pihak ketiga.

"Saya sudah bingung mau ngomong. Ya intinya saya tidak pernah, atau suami saya tidak pernah membiayai hidup saya dan anak-anak saya dari uang teh Nita ya. Karena suami saya punya penghasilan dan pekerjaan yang lebih dari cukup," ucap Atin.

Perceraian pedangdut Nita Thalia dan Nurdin Rudythia menyeret nama Seny Amelia. Seny merupkan adik angkat Nita yang menuduh Nurdin macam-macam di kolom komentar Instagram.

Salah satu tuduhannya, Nurdin disebut mokondo saat menikah dengan Nita. Mokondo merupakan kata slang yang merujuk seorang lelaki tak punya modal apa-apa selain alat kelamin ketika berumah tangga.

Tuduhan lainnya, Nurdin disebut menggunakan pelet saat menikahi Nita Thalia. Terkahir, kata Deddy, Seny juga bilang bahwa Atin menikmati harta dari Nita Thalia sebagai istri kedua.

Nurdin Rudythia, suami Nita Thalia (mengenakan kemeja biru) menggelar konfrensi pers terkait tuduhan istrinya soal menguasai harta, Senin (19/10/2020). [Rena Pangesti/Suara.com]
Nurdin Rudythia, suami Nita Thalia (mengenakan kemeja biru) menggelar konfrensi pers terkait tuduhan istrinya soal menguasai harta, Senin (19/10/2020). [Rena Pangesti/Suara.com]

Nita Thalia sendiri mengajukan gugatan cerai kepada Nurdin Rudythia di Pengadilan Agama Jakarta Utara pada 25 September lalu. Gugatan tersebut terdaftar di PA Jakarta Utara dengan nomor perkara 005/pdtg/2020/PAJU.

Selama 20 tahun, Nita Thalia berstatus istri kedua Nurdin Rudythia. Nita dan istri pertama pun hidup rukun selama ini.

Kasus perceraian memanas ketika mantan suami Nita Thalia menyinggung soal biaya perawatan Nita Thalia yang melonjak belakangan ini. Tak terima dengan tuduhan Nurdin, Nita Thalia angkat bicara, lantas membuka aib rumah tangganya bersama Nurdin, salah satunya, Nita menyebut segala kebutuhannya dibiayai dengan keringatnya sendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI