Suara.com - Boyband asal Korea Selatan, Neo Culture Technology alias NCT mendapat julukan sebagai 'Million Seller'. Hal itu menyusul dengan album terbarunya yang bertajuk RESONANCE Pt. 1 meraih catatan yang mengesankan.
Melansir dari Soompi pada Senin (19/10/2020), album tersebut berhasil terjual 1.216.098 keping dalam sepekan perilisannya.
Ini meliputi penjualan 815.628 keping di Korea Selatan. Lalu 400.470 eksemplar yang berhasil terjual di luar negeri.
Dengan demikian, album RESONANCE Pt. 1 meraih rekor tercepat dengan penjualan tertinggi ketimbang album NCT lainnya.
Baca Juga: Profil Yang Yang NCT Terlengkap
Sebelumnya album NCT 127 berhasil terjual dengan 1,4 juta kopi. Lalu NCT Dream dengan album 'Reload' sukses terjual 670 ribu. Sedangkan WayV mencapai 280 ribu keping.
Sekedar diketahui, RESONANCE Pt. 1 dirilis pada 12 Oktober 2020. Peluncuran album ini diiringi dengan perilisan lagu utamanya, Make A Wish.
Setidaknya ada 12 lagu yang ditampilkan dalam album tersebut termasuk From Home, Misfit hingga Deja Vu.
Dalam album ini, NCT tampil dengan seluruh anggota dengan julukan NCT 2020. Total ada 23 member termasuk dua personel baru yakni Shotaro dan Sungchan.
NCT 2020 merupakan mega proyek gabungan dari semua unit yakni NCT 127, NCT Dream serta WayV. Mereka semua akan tampil di bawah unit NCT U.
Baca Juga: Detail Informasi Member Baru NCT 2020 Terungkap
Setelah RESONANCE Pt. 1, mereka akan meluncurkan album baru bertajuk RESONANCE Pt. 2 pada November mendatang.