Olla Ramlan Sindir Pengkhianat, Warganet Duga untuk Picci Ramlan

Sabtu, 17 Oktober 2020 | 10:23 WIB
Olla Ramlan Sindir Pengkhianat, Warganet Duga untuk Picci Ramlan
Olla Ramlan [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presenter Olla Ramlan menyindir habis seseorang melalui postingan Insta Story-nya. Istri Aufar Hutapea ini bahkan tak segan untuk main fisik dengan orang tersebut yang dia sebut sebagai pengkhianat.

Sindiran itu kembali berlanjut saat Olla Ramlan tengah berbincang dengan make up artistnya, Upan Duvan. Artis 40 tahun mengatakan ia tengah merasa ditinggalkan orang-orang.

"Udah lama nggak ketemu, sekarang mau ditinggalin. Ya oke, aku kan ditinggalin banyak orang nih. Masak kamu ninggalin aku juga?" ujar Olla Ramlan di Insta Story, Jumat (16/10/2020).

Upan Duvan lantas menantang Olla Ramlan menyebut sosok yang dimaksud. "Cie, siapa coba sebut nama kalo berani," ujarnya.

Olla Ramlan [Sumarni/Suara.com]
Olla Ramlan [Sumarni/Suara.com]

Olla Ramlan rupanya tak punya rasa takut atau khawatir ditantang seperti itu. Ia bahkan berani mengungkap sosok tersebut.

"Oh berani, berani banget bentar lagi," tegas Olla Ramlan.

Saat tantangan itu diterima, nyali sang make up artist justru ciut. Ia malah meminta Olla Ramlan untuk tak melanjutkan kalimatnya.

"Oh jangan, jangan," katanya.

"Nantangin mau sebut nama, gue ancur-ancurin lah," timpal Olla Ramlan.

Baca Juga: Warganet Penasaran Siapa Si Pengkhianat yang Bikin Olla Ramlan Ngamuk

Tidak berhenti sampai disitu, Olla Ramlan juga mengunggah cuplikan layar DMnya bersama Sarrah Ferri. lagi-lagi, jebolan model majalah remaja ini menyinggung soal ancamannya yang bakal menghancurkan orang tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI