Suara.com - Memang tidak dapat dipungkiri lagi bahwa demam Korea saat ini sangat berkembang di Indonesia mulai dari musik hingga dramanya. Nah, berikut ini daftar drama Korea romantis 2020 yang dirangkum Suara.com.
Drama Korea mampu membuat setiap orang yang menontonnya baper, apalagi drama tersebut menceritakan tentang kisah cinta. Tidak heran jika menonton Drama Korea kini menjadi rutinitas dan candu bagi para peminatnya. Apa kamu juga tertarik untuk nonton Drama Korea?
Untuk Drama Korea romantis 2020, beberapa judul di bawah ini dijamin bisa bikin kamu terbawa emosi. Apa saja? Langsung simak ulasannya berikut ini.
1. My ID is Gangnam Beauty
Baca Juga: Comeback Drama Setelah Wajib Militer, Ini 5 Fakta Go Kyung Pyo
Drama Korea romantis yang berjudul My ID is Gangnam Beauty ini merupakan serial televisi yang diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama. Saat ditayangkan di JTBC, serial ini telah mendapatkan respon positif dari para penonton karena kepiawaiannya dalam membingkai standar kecantikan di Korea Selatan.
Kalau kamu tertarik dengan isu standar kecantikan dan bagaimana cara mencintai tanpa memandang fisik, drama ini sangat cocok untuk ditonton.
Find Me in Your Memory ini merupakan Drama Korea romantis yang bercerita tentang dua manusia yang memiliki bekas luka yang sama. Dua orang tersebut juga memiliki takdir yang saling terikat antara satu sama lain, hingga akhirnya mereka memutuskan untuk saling mencintai.
Alur cerita ini semakin menarik ketika salah satu di antara mereka memiliki kondisi hyperthymesia. Penasaran, kan? Segera saksikan kisah selengkapnya.
Baca Juga: Sinopsis Episode 11 dan 12 Drama Record of Youth
3. What’s Wrong with Secretary Kim
Drama Korea yang satu ini bercerita tentang seorang pebisnis muda bernama Lee Young Joon dan sekretarisnya yang bernama Kim Mi Soo. Lee Young Joon merupakan sosok wakil ketua yang cekatan, cerdas, tanggap, perfeksionis, dan juga narsis.
Sementara Kim Mi Soo merupakan sosok sekretaris andal yang mampu memenuhi setiap kebutuhan wakil ketua Lee. Namun, setelah bekerja sama selama sembilan tahun, Kim mengajukan pengunduran diri. Kira-kira ada masalah apa?
4. Because This is My First Life
Serial yang berjudul Because This is My First Life ini bercerita tentang krisis kehidupan yang dialami oleh orang-orang ketika menginjak usia 30-an. Ada banyak isu yang diangkat di dalam serial ini. Mulai dari karir, percintaan, hingga pernikahan pada pria dan wanita pada usia 30-an.
Extraordinary You merupakan Drama Korea romantis yang bercerita tentang kehidupan seorang siswi yang bernama Eun Dan-oh. Perlahan-lahan, dirinya mulai mengetahui bahwa semua orang di sekolahnya merupakan karakter dalam sebuah Manhwa (komik Korea). Mengetahui hal tersebut, kemudian dirinya berusaha menentang alur cerita demi untuk mencari cinta sejatinya.
Itulah kelima judul drama Korea romantis 2020 yang wajib kamu tonton. Jangan sampai kelewatan, ya!
Kontributor : Rishna Maulina Pratama