Dilaporkan ke Polisi karena Kursi Kosong, Najwa Shihab Banjir Dukungan

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 07 Oktober 2020 | 11:16 WIB
Dilaporkan ke Polisi karena Kursi Kosong, Najwa Shihab Banjir Dukungan
Najwa Shihab [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Najwa Shihab sempat dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh Relawan Jokowi Bersatu. Laporan tersebut terkait program Mata Najwa, yang memberikan bangku kosong untuk Menkes Terawan.

Laporan itu sendiri ditolak oleh pihak polisi dan menyarankan laporan tersebut dialamatkan ke Dewan Pers. Pasalnya, Mata Najwa merupakan produk jurnalistik yang dilindungi UU Pers.

Laporan Relawan Jokowi Bersatu rupanya telah menarik perhatian masyarakat. Meski laporan tersebut ditolak polisi, masyarakat terkadung memberi dukungan untuk najwa Shihab.

Sejumlah warganet dari kalangan pesohor dan artis memberikan dukungan untuk perempuan 43 tahun ini. Warganet meminta Najwa Shihab untuk terus berjuang dengan caranya dan tak takut dengan segala bentuk tekanan.

Baca Juga: Polisikan Najwa Shihab, Relawan Jokowi Disebut Kurang Kerjaan

"Semangat terus mbak @najwashihab! Please stay brave and truthful di tengah demokrasi kita yang berjalan mundur perlahan tapi pasti," komentar news anchor Metro TV, Rory Asyari.

"Aku bersamamu mbak Nana. Jangan mau dibungkam," ujar Dochi Pee Wee Gaskins.

"Semangat Mbak @najwashihab. You will always have my support," kata Merry Riana.

"Kayaknya mbak Nana lebih pantas disebut wakil rakyat daripada 'mereka'," timpal akun @gindekabima.

Baca Juga: Pesan Dewan Pers Buat Relawan Jokowi yang Polisikan Najwa Shihab

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI