"Malam ini pengajian bareng bareng @celine_evangelista @steffanwilliam," tulis Ustaz Riza Muhammad dikutip, Minggu (4/10/2020).
Gara-gara foto Celine Evangelista berhijab, Instagram Ustaz Riza Muhammad langsung ramai komentar warganet. Mereka penasaran apakah Celine telah berpindah keyakinan.
"Assalamualaikum ustad, maaf mau tanya, Celine sama Stefen mualaf ya tad? Kalau bener masya Allah ya seneng liatnya," tanya @sya_fiafit**
"Celine pindah agama Islam kah ustad?," timpal @christin_sandra**.
![Unggahan Ustaz Riza Muhammad [Instagram/@ustdzrizamuhammad]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/04/90185-unggahan-ustaz-riza-muhammad-instagramatustdzrizamuhammad.jpg)
"Dijawab dong penasaran mualaf kah?" komentar akun @yantiie_andreaz92.
Kendati begitu, ada sebagian warganet yang tak percaya Celine Evangelista dan Stefan William pindah agama. Mereka percaya suami istri itu hanya mengikuti kajian biasa.
"Ini pengajian buat film yang akan tayang besok di sctv kali cinta anak band," ungkap @yantiie_an***.