Suara.com - Girlband K-Pop BLACKPINK akhirnya merilis album studio pertama Korea mereka, The Album. Tepat di hari ini, Jumat (2/10/2020) Jennie cs memperkenalkan lagu utamanya, Lovesick Girls.
Belum satu jam rilis, video klip Lovesick Girls yang diunggah di official platform BLACKPINK sudah disaksikan 10 juta viewers di YouTube.
Berdasarkan liriknya, Lovesick Girl mengisahkan perempuan yang tengah dimabuk cinta. Perasaan sayang itu terus tumbuh kendati mereka telah disakiti.
Pujian mengalir untuk para member BLACKPINK, Jennie, Jisoo, Lisa dan Rose. Sebab rilisnya The Album merupakan penantian panjang penggemar, BLINK.
![Blackpink [Soompi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/02/71486-blackpink-soompi.jpg)
Selain video klip yang disambut antusias, ada lima fakta lain dari album studio perdana BLACKPINK.
1. Album studio Korea pertama
The Album merupakan album studio pertama BLACKPINK sejak debutnya empat tahun lalu.
Sebelumnya, grup asuhan YG Entertainment ini merilis tiga mini album, dua single album dan satu album studio Jepang.
2. Peran member BLACKPINK
Baca Juga: Twitter Ungkap Data Soal K-Pop, BTS Disebut Paling Populer
Album BLACKPINk diproduksi musisi ternama. Namun tahukah anda pada title track Lovesick Girls ada peran Jisoo dan Jennie?