Suara.com - Penyanyi Joy Tobing mengaku sangat syok saat tahu positif terinfeksi virus corona atau COVID-19. Hal itu disampaikan olehnya dalam video yang diunggah akun YouTube Cumicumi pada Rabu (30/9/2020).
"Waktu itu kayak syok. Syok kayak apa iya? Tapi pada saat itu adik dokter kakak bilang ayo masuk ke kamar sekarang, isolasi mandiri. Ada sesak nggak? Nggak. Nafas gimana? Lancar," ujar Joy Tobing.
Pasalnya, perempuan 40 tahun tidak mengira akan terinfeksi. Joy Tobing bilang gejala yang dirasakannya mirip seperti penyakit radang tenggorokan pada umumnya.
"Kakak bilang gini ke adik, 'Gue pikir penyanyi penyakit langganan radang tenggorokan'. Aku pikir penyakit itu," jelas Joy Tobing.
Baca Juga: Kronologi Joy Tobing Positif COVID-19, Sempat Tampil di TV
"Ternyata nggak, pas demam, batuk, flu itu sudah timbul gejalanya. Memang gejalanya sama seperti orang yang sakit batuk bahkan mengarah ke gejala tifus," sambungnya lagi.
Yang pasti, pentolan Indonesian Idol ini pun langsung menjalani isolasi mandiri di rumah.
"Kakak langsung isolasi mandiri di kamar. Adik kakak memberikan obat yang wajib diminum selain obat dari dokter juga dibantu obat herbal," bebernya.
Seperti diketahui, Joy Tobing mengaku merasakan demam, batuk dan flu sejak Agustus 2020. Kala itu, aktivitas dia cukup padat.
Sampai akhirnya awal September, gejala yang dirasakan semakin parah. Joy Tobing pun memutuskan tes swab. Barulah di sini, dia tahu kalau positif COVID-19.
Baca Juga: Imbas Pandemi, Joy Tobing Hidup Andalkan Bayaran DP Manggung