Tak Disangka, Ini Perubahan Syahnaz Sadiqah setelah Jadi Ibu

Rabu, 30 September 2020 | 19:34 WIB
Tak Disangka, Ini Perubahan Syahnaz Sadiqah setelah Jadi Ibu
Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda [Suara.com/Yuliani]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dikenal manja dalam keluarganya, Syahnaz Sadiqah rupanya sudah banyak berubah sejak menjadi ibu. Seperti diketahui, istri Jeje Govinda ini telah melahirkan anak kembar, Zayn Sadavir Ezhilan Ismail dan Zunaira Alessia Safaraz Ismail pada 3 Januari 2020. 

Perubahan positif dari Syahnaz Sadiqah diungakap kakaknya, Nisya Ahmad saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (30/9/2020). 

Nisya mengatakan, Nanas sapaan akrab Syahnaz Sadiqah tak pernah memasak untuk dirinya sendiri sebelum punya anak. Kekinian, dia justru rajin masak untuk suami dan bayinya.

"Lumayan sih, bukan Nanas yang manja gitu tapi dia bisa ke anak-anaknya itu overall dia bisa kok. Buat dirinya aja dia nggak pernah masak gitu kan, tapi buat anaknya dia mau," kata Nisya Ahmad. 

Baca Juga: Kalahkan Nia Ramadhani, Syahnaz Sadiqah Pakai Outfit Rp 4 M saat Pemotretan

Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda bersama anak kembarnya. [Instagram]
Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda bersama anak kembarnya. [Instagram]

Sementara Nisya Ahmad ini mengaku masih butuh belajar. Banyak hal yang ditanyakannya kepada Nisya tentang anak. 

"Bukan sharing lagi kayaknya. Apa lagi aku kan pertama kali punya anak, sedangkan teteh sudah tiga anak. Dia itu kalau masalah anak gitu sudah berpengalaman banget kan," ucap Syahnaz Sadiqah.

"Pasti tanya ke teteh perlengkapan bayi yang bagus, cara apa, gimana, apa-apa nanya ke teteh," sambungnya.

Tak jarang Syahnaz Sadiqah ditegur oleh Nisya karena memiliki sifat cuek. Kebiasaan mudanya itu masih terbawa hingga sekarang.

"Paling, aku kan anaknya cuek ya. Jadi kadang teteh kayak, 'lho kok ini gini-gini sih' jadi teteh yang mengkoreksi, teteh yang kasih tahu," ungkap perempuan 26 tahun ini.

Baca Juga: 5 Sudut Mewah Rumah Baru Syahnaz Sadiqah, Bakal Ada Studio Musik

Syahnaz Sadiqah bersyukur semua keluarganya selalu ada dan mengajarinya menjadi seorang ibu seutuhnya. 

"Iya lah enak banget. Waktu lahiran kan juga banyak yang bantuin," tuturnya.

Seperti diketahui, Syahnaz Sadiqah melahirkan anak kembar yang diberinama Zayn Sadavir Ezhilan Ismail dan Zunaira Alessia Safaraz Ismail pada 3 Januari 2020.

Si bayi kembar lahir dengan berat masing-masing berat 2,5 kg dan 2,2 kg. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI