Suara.com - Penyanyi Ovie Artha meninggal dunia karena sakit jantung, Senin (28/9/2020) kemarin. Unggahan komedian Papham yang mengumumkan kabar duka tersebut langsung diserbu sederet artis.
Tak sedikit dari mereka bertanya soal sakitnya Ovie Artha. Tak lupa mereka juga mengirim doa untuk almarhum agar mendapat tempat terindah di sisi Tuhan.
"Ya Allah Pham, sakit apa Mba Ovy? Semoga Husnul Khotimah," komentar Irma Dharmawangsa.
"Hah beb Ovi kenapa? Innalillahiwainnailaiho rojiun," tulis Chikita Meidy
![Papham saat menjenguk Ovie Artha di rumah sakit. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/29/82889-papham-saat-menjenguk-ovie-artha-di-rumah-sakit.jpg)
"Ya Allah Ovi yang di Ceriwis kan?? Turut berduka cita semoga tenang di sana," tulis Kiki Farrel.
"Mba Ovi udah nggak ada Pham? Ya Allah," komentar Sinyorita Esperanza.
"Mbaa....lapang jalanmu ke rumah Tuhan mba," komentar Gracia Indri.
"Ya Allah Ovi. Semoga dia bersama Tuhan di sisi terbaikNya. Aamiin," ujar Ronal Surapradja.
"Mba Ovi...," tulis Ferry Maryadi.
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Ovie Artha Sempat Meeting Virtual dengan Indra Bekti
Rekannya saat di Ceriwis, Indra Bekti juga tak kalah sedih. Ia menulis banyak emoji menangis.