Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Lutfi Agizal berkoar atas keresahannya pada kata anjay yang banyak digunakan masyarakat.
Setelah berkonsultasi dengan ahli, kata tersebut bisa bermakna tidak baik, yaitu plesetan kata anjing.
Dia pun melaporkan hal ini kepada Komnas Perlindungan Anak. Harapannya tak ada lagi orang-orang yang mengatakan kata yang dianggap tidak baik itu.
Laporannya diterima, dengan imbauan Komnas Perlindungan Anak yang meminta masyarakat tak lagi menggunakan kata tersebut. Walaupun bisa diartikan dengan berbagai macam makna.
Sayangnya aksi Lutfi Agizal ini menuai kecaman dari banyak orang termasuk rekan artis. Dia anggap lebay.