Pakai Baju Pengantin, 5 Pemotretan Billy dan Amanda Manopo Bikin Heboh

Linda Rahmadanti Suara.Com
Minggu, 20 September 2020 | 18:20 WIB
Pakai Baju Pengantin, 5 Pemotretan Billy dan Amanda Manopo Bikin Heboh
Pasangan selebritis Amanda Manopo dan Billy Syahputra berjalan usai bertemu awak media di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (11/8). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Amanda Manopo dan Billy Syahputra baru-baru ini menjadi buah bibir publik. Hal ini lantaran pasangan tersebut tengah melakukan pemotretan pakai baju pengantin. 

Meski tak menjelaskan secara rinci, namun ucapan selamat yang diberikan oleh fotografer kepada Amanda Manopo dan Billy Syahputra membuat publik berspekulasi pasangan tersebut benar-benar sedang melakukan pemotretan prewedding.

Amanda Manopo dan Billy Syahputra. (Instagram/@amandamanopo)
Amanda Manopo dan Billy Syahputra. (Instagram/@amandamanopo)

Yuk, langsung saja simak 5 potret Amanda Manopo dan Billy Syahputra pakai baju pengantin yang diduga sedang prewedding.

1. Peluk Billy Syahputra

Baca Juga: Billy Syahputra Jual Mobil, Amanda Manopo : Yang Penting Dompet Tebal

Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @amandamanopo)
Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @amandamanopo)

Masih sembunyikan wajah, Billy Syahputra nampak memeluk mesra Amanda Manopo. Potret keduanya yang memakai baju pengantin ramai diperbincangkan netizen.

Meski tak banyak kalimat yang ditulis, namun Billy Syahputra memberikan komentar emoji love sebanyak tiga di postingan Amanda Manopo.

2. Mesra abis

Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @amandamanopo)
Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @amandamanopo)

Tak malu-malu, Amanda Manopo dan Billy Syahputra saling melempar ciuman. Keduanya sudah tak canggung untuk memamerkan kemesraannya.

Tak hanya itu, senyum Billy Syahputra dan Amanda Manopo juga merekah menghiasi wajah bahagia keduanya.

Baca Juga: Setelah Rumah, Billy Syahputra Umumkan Mau Jual Mobil

3. Seksi

Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @amandamanopo)
Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @amandamanopo)

Amanda Manopo memilih menggunakan gaun pengantin seksi warna putih yang memperlihatkan bahu mulusnya.

Penampilannya semakin stunning dengan make up bold yang flawless abis.

4. Ucapan selamat

Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @fdphotography90)
Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @fdphotography90)

Foto Amanda Manopo dan Billy Syahputra yang menggunakan baju pengantin membuat publik penasaran apakah pasangan tersebut sedang prewedding atau pemotretan biasa.

Namun, ucapan selamat yang diberikan oleh sang fotografer mmebuat publik yakin jika Amanda Manopo dan Billy Syahputra tengah menjalani prewedding. ''Congratzzz mandaaaa n Bang bill,'' tulis @fdphotography90.

5. Aura pengantin kian terpancar

Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @fdphotography90)
Amanda Manopo dan Billy Syahputra (Instagram @fdphotography90)

Pakai baju pengantin putih, aura pengantin Amanda Manopo dinilai semakin terpancar. Apalagi ia juga memegang buket bunga besar yang membuatnya terlihat seperti pengantin sungguhan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI