Suara.com - Dian Rizki menjadi salah satu perempuan yang berhasil lolos sepuluh besar di ajang kecantikan Miss Popular 2020 Season 2.
Perempuan kelahiran Bogor, 5 Juli 1999 itu berharap langkahnya mengikuti ajang tahunan itu bisa menjadikannya sebagai seorang model profesional.
"Biar ningkatin kepercayaan dirinya. Senang saja sih hobi sama model. Jadi motivasinya bikin semakin percaya diri," kata Dian di kantor Suara.com beberapa waktu yang lalu.
Dian yakin bisa mendapatkan hasil yang memuaskan. Sikap optimistisnya timbul lantaran dia pernah naik podium di ajang kecantikan sebelumnya.
Baca Juga: Berharap Sukses seperti Sandra Dewi, Ameera Nadisya Ikut Ajang Miss Popular
"Tahun 2017 pernah juara tiga acara model yang digelar di kota Bogor setelah lulus SMK," ujarnya.
Selain itu, dukungan orangtua dan orang-orang terdekat membuat Dian semakin percaya diri bisa mengalahkan 9 finalis.
"Orangtua dukung. Ibu aku juga. Cuma dia minta untuk tidak berpose dengan foto seksi," katanya.
Walau mendapat dukungan dari orangtua dan orang-orang terdekat, komentar sinis mengikuti kompetisi sempat didengar dari orang lain. Namun semua komentar tersebut tak pernah dihiraukan.
"Lumayan banyak, tapi aku nggak pernah mendengar kata-kata mereka," ujarnya.
"Banyak omongan yang nggak enak, cuma aku cuek," kata dia lagi.
Baca Juga: Ingin seperti Sandra Dewi, Ameera Nadisya Ngotot Ikut Miss Popular
Tidak dipungkiri perasaan grogi sempat menghampirinya saat melihat 9 model yang menjadi lawannya.
Namun semua dilawan demi menjadi yang terbaik di ajang Miss Popular.
"Deg-degan grogi tapi aku tetap semangat. Memang aku dasarnya cuek jadi nggak pernah ada rasa minder atau gimana. Lawannya cantik gue juga cewe cantik," kata Dian.