Sementara itu menurut adik ipar Indra Bruggman, Vian, aktor 39 tahun itu begitu sayang dan peduli dengan sang ibu. Indra pernah mengajak Mimy berobat ke Malaysia.
Ke Malaysia itu berobat karena (penyakit) apa gitu saya lupa. Pokoknya berobat karena nggak enak badannya," kata Vian, adik ipar Indra L Bruggman kepada Suara.com, Jumat (18/9/2020).
Setelah berobat di Negeri Jiran, kondisi sang ibu sehat kembali. Namun, keadaannya mendadak lemah saat seminggu yang lalu Mimy terjatuh di rumah.