Suara.com - Kebebasan Vicky Prasetyo disambut suka cita oleh keluarga. Bahkan ibunya, Emma Fauziah berniat menggelar syukuran.
"Iya syukuran udah pasti. Kita bikin perayaan nanti," kata Emma Fauziah di Rutan Salemba, Jakarta Pusat.
Momen syukuran itu akan dihelat di kediaman Vicky Prasetyo yang berada di lokasi Cikarang, Jawa Barat. Acara itu rencananya diselenggarakan pada Jumat (17/9/2020).
"Paling di rumah, besok mungkin kayaknya di Cikarang," ungkap Emma Fauziah.
Baca Juga: Pernyataan Singkat Vicky Prasetyo Usai Bebas dari Penjara
Dia juga berencana melepas kangen dengan putranya itu. Pasalnya mereka sudah tidak bertemu selama dua bulan terakhir.
"Sudah lama dua bulan 10 hari pas hari ini kita nggak ketemu. Karena corona dan PSBB nggak bisa jenguk," kata Emma Fauziah.
Seperti diketahui, Vicky Prasetyo bebas dari penjara pada sore tadi. Dia keluar sekira pukul 17.00 WIB dari Rutan Salemba, Jakarta Pusat.
Sebelumnya, Vicky Prasetyo mengajukan penangguhan penahanan dengan alasan sebagai tulang punggung keluarga.
Selama ia ditahan tak ada yang menggantikan Vicky Prasetyo mencari nafkah untuk anak-anaknya.
Baca Juga: Haru, Vicky Prasetyo Langsung Sujud Syukur Usai Bebas dari Penjara
Penangguhan itu pun dikabulkan oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Surat penetapan penangguhan penahanan itu pun keluar siang tadi.
Sudah sekitar dua bulanan Vicky Prasetyo huni Rutan Salemba. Kejaksaan kala itu menahannya karena khawatir mantan suami Angel Lelga tersebut tak kooperatif.
Vicky Prasetyo jadi terdakwa kasus pencemaran nama baik laporan Angel Lelga. Dia tak terima dituduh Vicky berzina dengan lelaki bernama Fiki Alman.
Sebelumnya, Vicky Prasetyo menggerebek rumah Angel Lelga yang kala itu masih berstatus sebagai istrinya. Dia menemukan perempuaan itu berduaan dengan Fiki Alman.
Kesal melihat itu, Vicky Prasetyo pun lapor polisi dengan pasal perzinaan. Sayangnya kasus itu dihentikan karena dianggap kurang bukti.
Barulah di sini, Angel Lelga ambil tindakan dengan melaporkan balik co-host Okay Bos ini dengan tuduhan pencemaran nama baik.