Suara.com - Aktor Robert Pattinson kedapatan mencium kekasihnya, Suki Waterhouse di tempat umum. Padahal, bintang film Twilight ini dikabarkan positif terinfeksi virus corona atau COVID-19.
Momen ciuman mereka itu kini sudah tersebar di Twitter. Dari foto yang diunggah sejoli tampak berciuman di sebuah taman.
Keduanya tampak duduk di bangku panjang dengan tampilan yang kasual. Di situ, Robert Pattinson dan Suki Waterhouse tak sungkan melepas maskernya untuk berbagi kecupan manis.
Foto-foto tersebut diunggah oleh akun @rpattinsonfr di twitter pada Rabu (16/9/2020).
Baca Juga: Aktor Robert Pattinson Dinyatakan Positif Corona, Syuting Batman Dihentikan
"Foto-foto baru Robert Pattinson dan Suki Waterhouse kami di London hari ini!," tulis akun tersebut sebagai caption.
Tak hanya satu foto, Robert Pattinson dan Suki Waterhouse berduaan terpotret dalam beberapa adegan.
Sontak, foto itu langsung ramai dikomentari. Beberapa di antaranya mempertanyakan tindakan Robert Pattinson yang berani berciuman karena beberapa waktu sempat ramai diberitakan positif COVID-19.
"Tunggu.... Pattinson positif Covid kan?," tulis @ImthiazMuhassin.
"WTF! Siapa manajernya? Industri film terjeda dan biaya penundaan jutaa, ratusan kru tanpa bayaran dan ini yang kita lihat?? Apa dia menganggap serius virus itu? Saya pikir WB harus memecatnya karena tidak serius," imbuh @LorXoX.
Baca Juga: Setelah Dwayne Johnson 'The Rock', Robert Pattinson Positif Virus Corona
Seperti diketahui, Warner Bros sempat mengabarkan bahwa ada salah kru film The Batman yang terinfeksi virus corona. Akibatnya, syuting itu pun ditunda untuk sementara waktu.
“Seorang anggota dari (tim) produksi Batman dinyatakan positif COVID-19,” demikian keterangan yang dirilis Warner Bros dalam laporan Vanity Fair dikutip Jumat (4/9/2020).
Sayangnya Warner Bros merahasiakan identitas kru tersebut. Tapi ada seorang sumber yang menyebutkan bahwa kru yang dimaksud adalah Robert Pattinson.
Hanya saja, bintang film Twilight ini belum buka suara mengenai laporan tersebut hingga kini.
Lelaki 34 tahun itu memang menjadi peran utama dalam film The Batman. Dia memerankan karakter bernama Bruce Wayne.