Suara.com - Kabar gembira datang dari aktor muda Lee Jong Suk yang hari ini genap berusia 31 tahun. Simak profil Lee Jong-suk yang disusun Suara.com.
Aktor pemeran sejumlah drama populer asal Korea Selatan ini memang memiliki kharisma tersendiri di hati para penggemar. Sayangnya, saat ini Lee Jong-suk sedang hiatus dari dunia hiburan karena menjalankan wajib militer. Nah, untuk merayakan ulang tahun sembari menunggu sang aktor bebas tugas, yuk simak profil Lee Jong-suk berikut ini.
Latar Belakang
Lee Jong-suk lahir di Suwon, 14 September 1989. Aktor dan model asal Korea Selatan ini merupakan anak sulung dari tiga bersaudara. Lee Jong-suk memiliki hobi bermain game, piano dan basket.
Baca Juga: Profil Anthony Xie, Suami Audi Marissa dan Fokus Karir di Taiwan dan China
Saat berumur 6 tahun, Lee Jong-suk sudah terbiasa melakukan banyak kegiatan, seperti belajar piano, taekwondo, menggambar dan bermain catur Korea (baduk).
Perjalanan Karier Lee Jong-suk
Lee Jong-suk memulai debut sebagai aktor pada tahun 2005 dalam film pendek berjudul Sympathy. Namanya mulai dikenal sejak berpartisipasi dalam drama School 2013. Bakat peran Lee Jong-suk semakin terlihat saat dirinya menjadi pemeran utama dalam drama I Hear Your Voice. Setelah sukses memainkan peran utama dalam dua drama tersebut, hingga kini Lee Jong-suk tidak pernah absen menghibur para penggemar lewat drama-dramanya.
Setiap tahunnya, Lee Jong-suk memiliki minimal satu proyek drama yang selalu menjadi drama populer di negaranya maupun di kancah internasional. Berikut ini drama-drama populer Lee Jong-suk: School 2013 (2013), I Hear Your Voice (2013), Doctor Stranger (2014), Pinocchio (2014 – 2015), W-Two Worlds (2016), While You Were Sleeping (2017), Hymn of Death (2018), dan Romance is a Bonus Book (2019).
Selain bermain di drama, Lee Jong-suk juga tercatat pernah berpartisipasi dalam beberapa proyek layar lebar, seperti No Breathing (2013), Hot Young Bloods (2014), dan V.I.P (2017). Tidak hanya itu, kesuksesan sang aktor dalam setiap dramanya juga menjadikan Lee Jong-suk sebagai salah satu aktor dengan proyek iklan terbanyak.
Baca Juga: Profil Itzy, Grup Idol Wanita Asal Korea Selatan
Hingga kini, Lee Jong-suk telah menjadi bintang iklan untuk 21 brand ternama di Korea Selatan. Ditambah lagi, Lee Jong-suk juga sering terlihat menghiasi sampul majalah ternama seperti Marie Claire, BAZAAR, DAN Cosmopolitan.
Kemampuan dan kepopuleran Lee Jong-suk dalam dunia peran terbukti dari sejumlah penghargaan yang didapatkan. Ia pertama kali mendapatkan penghargaan bergengsi di ajang KBS Drama Awards 2012 dalam kategori Best New Actor untuk perannya dalam drama School 2013. Penghargaan bergengsi lainnya yang diraih oleh Lee Jong-suk adalah Most Popular Actor (TV) dalam ajang Baeksang Arts Awards 2015 dan penghargaan Daesang dalam ajang MBC Drama Awards 2016.
Kontroversi Lee Jong-suk yang cukup banyak mendapatkan sorotan media adalah ‘Airport Scandal’. Dalam video yang beredar, Lee Jong-suk pada saat itu baru tiba bersama manajernya di bandara. Saat Lee Jong-suk keluar dari mobil, seorang penggemar kemudian datang mendekati dan meraih tangannya untuk memberikan hadiah.
Aktor berusia 30 tahun ini kemudian menepis tangan penggemarnya tersebut dengan cukup kasar. Kejadian ini tentu mengundang kritikan dari netizen Korea. Lebih lanjut, Lee Jong-suk pun angkat bicara dengan menyampaikan bahwa dirinya tak sadar jika yang meraih tangannya adalah seorang penggemar. Ia menambahkan bahwa dirinya tak bermaksud kasar kepada penggemar tersebut.
Selain ‘Airport Scandal’ Lee Jong-suk juga pernah beberapa kali mendapatkan kritikan. Misalnya, banyak yang mengkritik pidato kemenangannya di MBC Drama Awards yang sangat singkat sehingga terkesan tidak sopan. Ia juga dinilai menyindir penulis naskah drama ‘Hymn of Death’ melalui unggahan di Instagram miliknya.
Saat ini, Lee Jong-suk sedang hiatus dari dunia hiburan karena harus menjalani wajib militer. Sang aktor dijadwalkan akan menyelesaikan tugas tersebut pada 2 Januari 2021 mendatang. Itulah profil Lee Jong-suk, aktor Korea Selatan yang baru saja berulang tahun.
Kontributor : Theresia Simbolon