Profil Itzy, Grup Idol Wanita Asal Korea Selatan

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 10 September 2020 | 14:52 WIB
Profil Itzy, Grup Idol Wanita Asal Korea Selatan
Girlband ITZY [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Ryujin

Ryujin ITZY. (Instagram/@ryujin__itzy)
Ryujin ITZY. (Instagram/@ryujin__itzy)

Pemilik nama asli Shin Ryujin yang dikenal dengan nama panggung Ryujin lahir di Korea, pada 17 April 2001. Ryujin ini memang sudah sering lalu lalang di tv. Bahkan dirinya pernah bermain dalam film the king tahun 2017.

Ryujin adalah seorang pemenang dari ajang survival JTBC mixnine. Ryujin juga pernah ditawarkan untuk menjadi bagian dari YG, tapi dirinya menolak.

4. Yeji

Pemilik nama asli Hwang Yeji yang dikenal dengan nama panggung Yeji ini lahir di Korea, pada 26 Mei 2000. Yeji pernah menjadi cameo dalam twenty again, dan pernah muncul dalam stray kids survival show. Banyak yang mengatakan bahwa Yeji ini mirip dengan anggota (G)-Idle Yuqi.

5. Yuna

Yuna ITZY (YouTube)
Yuna ITZY (YouTube)

Yuna memiliki nama asli Shin Yuna lahir di Korea, pada 9 Desember 2003. Yunamenjadi pasangan Jungkook BTS dalam acara BTS Highlight reel. Diketahui Yuna baru menyelesaikan sekolah menengahnya pada pertengahan desember 2018 lalu.

Banyak yang mengatakan bahwa dirinya mirip dengan Kyulkung Pristin.

ITZY resmi memulai debutnya pada tanggal 12 Februari 2019 dengan mengeluarkan single perdana berjudul “IT’z Different”. Dengan lagu debutnya “Dalla Dalla”, ITZY bahkan berhasil meraih trofi pertama di panggung musik Mnet M!Countdown.

Baca Juga: Profil Woojin, Eks Stray Kids yang Dikabarkan Melakukan Pelecehan Seksual

Itulah profil Itzy, grup idol wanita asal Korea Selatan yang dibentuk JYP entertainment.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI