Suara.com - Sudah memiliki pekerjaan enak tak membuat Jeanne Monica Marris puas. Dia memutuskan ikut ajang kecantikan Miss Popular 2020 Season 2 dan kini menjadi finalisnya.
Jauh sebelum ikut ajang tersebut, Jeanne berprofesi sebagai pramugari. Pekerjaan tersebut lantas ditinggalkan karena ingin melanjutkan pendidikan.
"Sekarang saya bekerja di salah satu kantor hukum di daerah Jakarta selatan sambil join di Miss Popular," kata Jeanne ditemui di kantor Suara.com, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (31/8/2020).
Perempuan berusia 22 tahun ini terbilang nekat. Soalnya, dia tak memiliki pengalaman di panggun hiburan.
Baca Juga: Lewat Miss Popular, Feni Nadia Ingin Buktikan ke Mantan Bisa Sukses
Keikutsertaan dalam ajang tersebut juga tanpa disengaja.
"Sebelumnya saya belum ada pengalaman di dunia akting sama sekali, saya bisa ikut di Miss Popular ini karena awalnya iseng-iseng saja tapi ternyata rezekinya dan masuk," kata Jeanne.
Statusnya sebagai pekerja kantoran membuat Jeanne harus pintar membagi waktu dengan keterlibatannya dalam Miss Popular. Beruntung, sudah beberapa bulan ini kantor tempatnya bekerja menerapkan work from home atau bekerja dari rumah selama pandemi Covid-19.
"Untuk memfollow up email-email bisa dari hand phone, nggak harus ada dikantor sih," ucap Jeanne.
Imej seksi
Baca Juga: Jawaban Riona Celine saat Ditanya Pilih Pengusaha Atau Artis
Ikut Miss Popular, Jeanne sadar betul konsekuensi yang harus diambil, termasuk memakai pakaian seksi. Dia sama sekali tak masalah karena tahu bagaimana membuat seksi yang tak murahan.
"Semua itu tergantung dari pembawaan diri kita sebenernya," katanya.
Jadi model seksi tak dipungkiri Jeanne kerap jadi sasaran lelaki nakal. Tapi sebagai perempuan, dia bilang bisa menjaga kehormatannya dengan caranya sendiri.
"Misalkan ada laki-laki nih nawarin kita segala macam istilahnya, kita jangan langsung tergiur gitu mau, langsung ke sana, ke sini mau gitu. Mending tolak aja langsung," katanya.