Ibnu Jamil Dicaci Gara-gara Perannya di Film Mudik

Sumarni Suara.Com
Rabu, 02 September 2020 | 14:34 WIB
Ibnu Jamil Dicaci Gara-gara Perannya di Film Mudik
Ibnu Jamil [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor Ibnu Jamil membagikan tangkapan layar direct message (DM) dari seseorang di akun Instagram pribadinya pada Selasa (1/9/2020).

Setidaknya ada tiga foto yang diunggah Ibnu Jamil. Semuanya berisi makian.

Ibnu Jamil dituduh sudah melakukan poligami dan berselingkuh dari istrinya.

"Ternyata lo sama cowok kebanyakan sama aja yah. Segampang itu ninggalin cewek. Istri pula. Jangan-jangan sudah selingkuh duluan nih terus alasannya disuruh keluarga," demikian isi DM yang diposting Ibnu Jamil.

Baca Juga: Cerita Ibnu Jamil Hadapi Masalah Rumah Tangga di Film Mudik

Unggahan Ibnu Jamil [Instagram/@ibnujamilo]
Unggahan Ibnu Jamil [Instagram/@ibnujamilo]

Lewat captionnya, lelaki 38 tahun ini menanggapi santai semua tuduhan tersebut.

"Hamba salah apa Tuhan. Emang poligami salah?" tulis Ibnu Jamil.

Tapi berikutnya dia menyinggung soal nama Firman. Sosok itu merupakan karakter yang dimainkan oleh dirinya dalam film terbaru Mudik.

Usut punya usut, semua makian itu ditunjukkan buat karakter Firman bukan Ibnu Jamil.

"Eh Emang keterlaluan nih si firman! Ntar kalau ketemu gue bantu bilangin deh. #filmmudik #molatvmovies #molamovieexclusive," sambungnya.

Baca Juga: Berkompetisi di Macao Festival, Film Mudik Tayang di Mola TV

Tidak menunggu lama unggahan Ibnu Jamil ini langsung menuai beragam reaksi dari rekan selebritis maupun para netizen.

"Dasar cowok brengsek!!!! Makanya aku nggak mau nikah sama cowok," ujar Vicky Nitinegoro di kolom komentar.

"Gagah lo jon," timpal Billy Syahputra.

"Indonesia maju hanyalah tagline semata," tambah Uus.

"Segitu keren acting lo Jamilo sampe kena maki-maki," kata @mrshananto.

"Berarti peran loe di film itu bagus Jhon," imbuh @imam_fatoni212.

Sekadar diketahui, Film Mudik mengisahkan perjalanan pasangan suami istri saat pulang ke kampung halaman.

Ibnu Jamil memerankan tokoh Firman yang memiliki istri, Aida (Putri Ayudya). Keduanya hendak berangkat dari Jakarta menuju Yogyakarta lima hari sebelum lebaran.

Padahal, pasangan suami istri ini tengah menghadapi permasalahan rumah tangga.

Film ini sudah hadir di layanan streaming Mola TV sejak 28 Agustus 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI