Suara.com - Pesinetron Aldi Taher mendadak jadi bahan pergunjingan netizen. Bahkan namanya sampai menduduki trending topic di Twitter.
Viralnya Aldi Taher bukan tanpa alasan. Mantan suami Dewi Perssik ini buat netizen geram gara-gara kampanye pakai Al-Qur'an.
Ya, Aldi Taher mulai rutin mengunggah videonya saat sedang mengaji di Instagram baru-baru ini.
Dalam video itu disisipkan poster kampanye dirinya. Aldi Taher memang akan maju di ajang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) 2020.
![Unggahan Aldi Taher [Instagram/@alditaher.official]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/02/12447-unggahan-aldi-taher-instagramatalditaherofficial.jpg)
Dia mendaftarkan diri sebagai Calon Wakil Gubernur dalam Pilkada Sulawesi Tengah bersama Rusli Baco Daeng Palabbi.
Tak pelak sejumlah unggahannya saat mengaji itu langsung ditanggapi nyinyir para netizen.
"Biar apa sih ngaji diumbar dipamerin terus ada logo promosi partai. Agama kok dibawa-bawa jadi embel embel biar kepilih kali yak," ujar @amaliary__ di kolom komentar.
"Lah mksdnya gimana nih bang? Kenapa ada embel-embel partai gitu?? Ente mau ngaji apa mau promosi partai sih?" imbuh @raharjomukti.
"Pencitraaan ini, ntar kalau sudah jadi mah bodo amat wkwokwowk," timpal @kylleirza.
Baca Juga: Ingatkan Raffi Ahmad Ngaji, Aldi Taher Malah Dianggap Pansos
"Bacaannya masih banyak salah, tahsin yang bener dulu belajar dari iqro nggak apa-apa daripada malu didenger orang, ucapannya salah," sambung @nadiastkn_.