Profil Jungkook BTS Terlengkap

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 01 September 2020 | 12:31 WIB
Profil Jungkook BTS Terlengkap
Jungkook BTS (bts.ibighit.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Jungkook merupakan anggota termuda (maknae) dari grup yang beranggotakan tujuh orang ini. Ia merupakan salah satu idol yang mendapatkan julukan Golden Maknae karena kemampuan all rounder-nya.

Penghargaan Internasional

Jungkook bersama BTS telah menorehkan sejumlah prestasi dan penghargaan yang mengagumkan. Hingga tahun 2019, BTS telah mendapatkan 274 penghargaan dan 411 nominasi, baik dalam ajang nasional maupun internasional. Sebagian besar dari pencapaian internasional mereka bahkan merupakan yang pertama dalam sejarah industri K-POP.

BTS pertama kali mendapatkan penghargaan internasional di tahun 2017 pada ajang Billboard Music Awards (BBMAs) dalam kategori Top Social Artist. Grup ini kembali mendapatkan penghargaan serupa di tahun 2018 dan 2019.

Setelah berhasil meraih penghargaan di BBMAs, BTS juga sukses membawa pulang trofi di American Music Awards (AMAs) untuk kategori Favorite Social Artist. Bahkan, di tahun 2019 BTS berhasil mendapatkan tiga trofi dari ajang tersebut. Belum lama ini, BTS juga berhasil meraih kemenangan di ajang MTV Video Music Awards 2020 dalam empat kategori sekaligus.

Selain penghargaan, BTS juga menorehkan sejarah baru dengan menjadi grup K-POP pertama yang tampil dalam ajang penghargaan musik internasional. Mereka bahkan menjadi grup K-POP pertama yang berkesempatan untuk membacakan nominasi di ajang penghargaan musik tertinggi, Grammy Awards 2019.

Selain pencapaian bersama grupnya, Jungkook ternyata juga sangat populer secara individual. Berkat daya tarik visual yang dimiliki, Jungkook juga pernah menduduki peringkat ke-13 dalam daftar Top 100 Most Handsome Faces of 2017 dan peringkat ke-2 di TC Candler The 100 Most Handsome Faces of 2018.

Kontroversi Jungkook BTS

Kehidupan idol grup Korea Selatan tidak akan terlepas dari berita kontroversial. Jungkook beberapa kali sempat mendapatkan pemberitaan yang tidak baik dari media Korea. Di tahun 2019 lalu, media Korea dihebohkan dengan tersebarnya foto Jungkook yang sedang merangkul teman wanitanya.

Baca Juga: BTS Puncaki Billboard Hot 100, Presiden Moon Jae In Ucapkan Selamat

Jungkook juga sempat terlibat dalam kasus kecelakaan lalu lintas. Namun, perkara ini bukan merupakan kasus yang serius karena Jungkook terbukti tidak berkendara dalam keadaan mabuk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI