Suara.com - Ivan Gunawan mendadak menjadi perbincangan dan trending di Twitter setelah dirinya diundang dan menjadi bintang tamu di podcast Deddy Corbuzier. Selain dikenal sebagai artis, kalian perlu mengetahui profil Ivan Gunawan selengkapnya berikut ini.
Obrolan antara Deddy Corbuzier dan Ivan Gunawan tersebut lantas diunggah di channel Youtube Deddy Corbuzier pada Sabtu, (22/8/2020).
Banyak netizen yang merasa terhibur hingga mengaku salut dengan jawaban-jawaban Ivan Gunawan atas pertanyaan yang dilontarkan oleh Deddy Corbuzier. Berikut ini profil lengkap Ivan Gunawan.
1. Latar Belakang Pendidikan dan Keluarga
Baca Juga: Ivan Gunawan Trending karena Patahkan Toxic Masculinity, Istilah Apa Itu?
Ivan Gunawan lahir di Jakarta, 32 Desember 1981. Pria 37 tahun ini merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara. Ayahnya, Bambang Cahyo Gunawan, adalah seorang diplomat. Sedangkan sang ibu bernama Erna Gunawan.
Pria berpostur tinggi ini, sempat merasakan masa kanak-kanak yang beragam dan berpindah-pindah ke berbagai negara karena mengikuti pekerjaan sang ayah.
Ivan menempuh pendidikan TK hingga kelas 2 SD di Singapura karena sang ayah yang saat itu sedang bertugas di Negara Singa. Selanjutnya, pada kelas 3 SD, Ivan sempat pindah ke Hongkong hingga akhirnya kembali ke Indonesia.
Karena perbedaan budaya hingga sistem pendidikan, Ivan sempat mengalami stres dan harus tinggal kelas. Berbagai upaya dilakukan kedua orang tuanya seperti memberikan berbagai kursus pelajaran, semata agar Ivan bisa mengikuti sekolah dengan baik di Indonesia.
Selama di Jakarta, Ivan tinggal di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Skak Mat Deddy Corbuzier soal Make Up, Ivan Gunawan Trending Twitter
Setelah lulus SD, sang ayah ditugaskan ke Kiev, Ukraina pada tahun 1993. Karena di kiev tidak ada sekolah khusus anak Indonesia, akhirnya Ivan memberanikan diri untuk menyewa apartemen sendiri dan bersekolah di sekolah khusus Indonesia yang ada di Moskow, Rusia.