Kasus Video di Kelab Malam, Salmafina Sunan Diperiksa Minggu Depan

Senin, 24 Agustus 2020 | 14:30 WIB
Kasus Video di Kelab Malam, Salmafina Sunan Diperiksa Minggu Depan
Salmafina Khairunnisa alias Salmafina Sunan. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus penyebaran video yang menampilkan Salmafina Sunan berada di kelab malam ternyata masih berlanjut di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Laporan tersebut dibuat oleh ayah Salmafina, Sunan Kalijaga. Sementara terlapornya adalah teman Salma yang merekam video tersebut.

"Salma pernah melaporkan suatu peristiwa yang menjadi viral pada saat itu yang di mana saya merasa juga orang yang kita laporkan mengenal Salma ya, kawannya Salma. Itu udah tidak wajar sehingga proses hukumnya sampai saat ini jalan," kata Sunan Kalijaga ditemui di Polda Metro Jaya, Minggu (23/8/2020).

Lebih lanjut Sunan mengatakan, sang putri dalam waktu dekat juga akan diperiksa oleh penyidik.

Baca Juga: Pindah Agama, Salmafina Sunan Ungkap Alasan Tak Hapus Foto Berhijab

Sunan Kalijaga bersama istri, Heidy dan putrinya, Salmafina Khairunnisa alias Salmafina Sunan. [Instagram]
Sunan Kalijaga bersama istri, Heidy dan putrinya, Salmafina Khairunnisa alias Salmafina Sunan. [Instagram]

"Mungkin minggu depan proses BAP di Krimsus Polda," ujarnya.

Apakah kasus tersebut masih pada tahap penyelidikan atau penyidikan, belum diketahui pasti.

Sebelumnya pada 2019 warganet dibuat geger atas video yang perlihatkan Salmafina Sunan di kelab malam. Dalam rekaman itu, Salmafina Sunan tak sadar memperlihatkan pakaian dalamnya hingga disangka sedang di bawah pengaruh alkohol.

Belakangan, Salmafina menyanggah dirinya sedang teler waktu itu. Dia juga memastikan yang terlihat bukan celana dalam, melainkan celana pendek cowok. 

Keluarga Salmafina, terutama Sunan Kalijaga juga dibuat geram. Dia pun melaporkan teman sang putri yang berperan merekam kejadian tersebut.

Baca Juga: Salmafina Dihujat Gara-gara Bikini, Sunan Kalijaga Pasang Badan

"Kalau dia punya niat baik, silahkan direkam dan disampaikan ke saya, bukan dieksploitasi. Kalau saya bilang, mohon maaf itu bukan temen, makanya jadi viral," kata Sunan Februari tahun lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI