Indro Warkop - Desy Ratnasari Bintangi Remake Film Bollywood Badhaai Ho

Selasa, 18 Agustus 2020 | 19:29 WIB
Indro Warkop - Desy Ratnasari Bintangi Remake Film Bollywood Badhaai Ho
Poster film Keluarga Slamet. [Falcon Pictures]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indro Warkop dan Dessy Ratnasari dipasangkan menjadi suami istri di remake film Keluarga Slamet. Film  ini merupakan remake produksi Bollywood berjudul Badhaai Ho.

Dessy Ratnasari memerankan karakter Bu Marni, istri dari pak Slamet yang diperankan Indro Warkop.

Dessy Ratnasari mengaku senang kembali bermain film usai comebacknya berakting di film Buya Hamka. Pertimbangannya menerima tawaran film ini lantaran karakter dan ceritanya yang menarik.

Indro Warkop [Revi C Rantung/Suara.com]
Indro Warkop [Revi C Rantung/Suara.com]

"Saya jadi Bu Marni. Dia ini sangat beda dengan karakter Dessy. Dessy kan wanita karier, ini pure ibu rumah tangga yang mengurus keluarganya. Full urus suami dan anak 100 persen," kata Dessy Ratnasari dalam rilis poster film Keluarga Slamet melalui webinar, Selasa (18/8/2020).

Baca Juga: 7 Film Indonesia yang Belum Masuk Bioskop akan Tayang di Disney Hotstar

Sementara itu, karakter Slamet yang diperankan Indro Warkop juga memiliki hal yang menarik. Bagi aktor 62 tahun ini, film Keluarga Slamet sedikit nyambung dengan kehidupan aslinya.

"Saya di sini bernama Slamet. Saya karakternya lurus-lurus aja. Saya amat cinta dan menghormati ibu saya. Jadi amat hormat ke perempuan, di kehidupannya seperti itu. Karena ibuku kebetulan tinggal sama aku. Jadi garis besar haluan tetap seperti itu," ujar Indro Warkop di acara yang sama.

Film Badhaai Ho mengangkat cerita komedi yang segar tentang seorang anak laki-laki yang harus menerima keaadaan di mana ibunya, yang sudah lansia sedang hamil. Film drama komedi ini pun menuai banyak pujian dari para kritikus film.

Produser Falcon Pictures, Frederica pun berharap menuai kesuksesan yang sama. Ia pun berharap remake film Badhaai Ho ini bisa diterima masyarakat dengan menonjolkan budaya Indonesia.

"Alasannya pertama ceritanya bagus. Drama komedi kompleks dan menarik ceritanya. Gimana sudah lanjut usia tapi hamil, lalu anaknya juga sudah mau menikah. Makanya kami tertarik buat remake versi Indonesia, disesuaikan dengan budaya kita," ujar Frederica.

Baca Juga: Slogan 'Tertawalah Sebelum Tertawa Itu Dilarang' Viral Lagi, Ini Sejarahnya

Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga, Desy Ratnasari. (Suara.com/Ria Rizki)
Desy Ratnasari. (Suara.com/Ria Rizki)

Sesuai dengan cerita aslinya, film Keluarga Slamet ini tak jauh beda dengan versi Badhaai Ho. Film yang rencananya akan memulai syuting di Agustus ini pun akan menghadirkan aktor lintas generasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI