Jessica Mila Idap Kelainan Tulang Belakang

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Jum'at, 14 Agustus 2020 | 09:42 WIB
Jessica Mila Idap Kelainan Tulang Belakang
Jessica Mila [Suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris Jessica Mila ungkap pengakuan mengejutkan. Selama ini, dia ternyata alami kelainan tulang belakang atau dikenal skoliosis.

Gejala yang dirasakan Jessica akibat kelainan itu, dirinya jadi cepat pegal. Di bagian tertentu tubuhnya juga kadang terasa sakit sekali.

Dari penjelasan dokter, bintang film Imperfect ini tahu bahwa di tulang belakang terdapat banyak saraf.

"Jadi tergantung kayak dia kenanya ke bagian syaraf yang mana. Jadi setiap orang itu (gejalanya) beda-beda," kata Jessica ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (12/8/2020).

Baca Juga: Ini Kegiatan Jessica Mila Selama Pandemi COVID-19

Jessica Mila [Herwanto/Suara.com]
Jessica Mila [Herwanto/Suara.com]

Jessica mencontohkan, salah seorang temannya yang juga idap skoliosis sering alami sesak napas hingga migran. Karenanya, dia masih bersyukur mengingat apa yang dialami tak terlalu parah.

"Jadi memang setiap orang beda-beda. Kalau aku yang aku rasain sih lebih ke sakit bagian tertentu di punggung aku aja sih," ujarnya.

"Jadi kalau misalnya aku berdiri terlalu lama atau duduk terlalu lama itu jadi pegel banget," kata dia lagi.

Kelainan yang dialami Jessica Mila ini sudah terjadi sejak dia duduk di bangku SMP. Beberapa tahun terakhir, dia sempat memeriksakan diri ke dokter dan beruntung derajat kemiringan tulang belakangnya tak bertambah.

"Jadi masih fine-fine aja," ujar Jessica Mila.

Baca Juga: Jomblo, Jessica Mila Beberkan Kriteria Pacar Idaman

Untuk mengurangi risiko sakit di bagian punggungnya, Jessica harus rutin berolahraga, menjaga pola makan yang sehat, dan tidur dengan teratur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI