Promosikan RUU Cipta Kerja, Gading Marten Diprotes

Kamis, 13 Agustus 2020 | 10:53 WIB
Promosikan RUU Cipta Kerja, Gading Marten Diprotes
Gading Marten saat ditemui di Goordi HQ, Ampera, Jakarta Selatan, Selasa (29/8/2017). [suara.com/Puput Pandansari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gading Marten menyatakan dukungannya kepada RUU Cipta Kerja yang menuai pro dan kontra di tengah masyarakat.

Dukungan mantan suami Gisella Anastasia itu disampaikan lewat sebuah video. Dia mengatakan RUU Cipta Kerja memantik tersedianya lapangan pekerjaan baru buat masyarakat.

"Gue denger lagi rame soal Cipta Kerja, yang gue pahami dengan membuka peluang investasi besar, bakal menciptakan pekerjaan yang seluas-luasnya," ujar Gading Marten.

Karena itu, Gading mengajak masyarakat untuk mendukung pengesahan RUU Cipta Kerja. Sehingga saat pandemi virus corona berakhir, orang-orang bisa mendapatkan lebih banyak pekerjaan.

Baca Juga: Dukung RUU Cipta Kerja, Gritte Agatha Tuai Kecaman

Gading Marten diprotes.
Gading Marten diprotes.

"Kalo pandeminya udah selesai, kita semua bisa dapet kerja lagi, orderan lagi, bahkan bisa buka bisnis sendiri. Sekarang saatnya kita dukung pemerintah. Karena gue, elo, kita semua butuh kerja," kata putra Roy Marten ini.

Namun video itu menuai komentar dari salah satu akun Twitter, @mazzini_gsp. Ia menganggap pendapat Gading kurang tepat.

"Oke mas Gading Marten, RUU Cipta Kerja yang anda endorse emang mantap sekali untuk kalangan atas. Tapi kalau bagi kami rakyat bawah gini ya bikin sengsara," katanya.

Selain Gading Marten, ada pula Cita Citata hingga Inul Daratista yang mendukung RUU Cipta Kerja. Sementara itu Gritte Agatha, Gofar Hilman dan Ardhito Pramono yang sebelumnya pro RUU ini, sudah menghapus postingannya.

Baca Juga: Mampir ke Garasi Ketua MPR Bamsoet, Andre Taulany Dibikin Kaget Melihatnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI