Vicky Prasetyo Luapkan Isi Hatinya di Hadapan Hakim

SumarniHerwanto Suara.Com
Rabu, 12 Agustus 2020 | 15:10 WIB
Vicky Prasetyo Luapkan Isi Hatinya di Hadapan Hakim
Vicky Prasetyo saat akan memasuki mobil tahanan di Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (7/6). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presenter Vicky Prasetyo meluapkan isi hatinya dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu (12/8/2020).

Di situ, dia merasa telah diperlakukan tidak adil usai aksinya melakukan penggerebekan di rumah mantan istrinya, Angel Lelga pada 19 November 2018 malah berakhir ke meja hijau.

"Saya sebagai seorang suami yang sah saat itu melakukan kejadian (penggerebekan), tapi saya malah dilaporkan," kata Vicky Prasetyo.

Padahal, Vicky Prasetyo tengah berupaya menyelamatkan rumah tangganya. Apalagi, Angel Lelga yang kala itu masih berstatus istri sahnya kedapatan berduaan dengan Fiki Alman.

Baca Juga: Eksepsi Ditolak Hakim, Pengacara Vicky Prasetyo Siapkan 10 Saksi

Presenter Vicky Prasetyo saat menjalani sidang eksepsi secara virtual di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (29/7). [Suara.com/Alfian Winanto]
Presenter Vicky Prasetyo saat menjalani sidang eksepsi secara virtual di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (29/7). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Saya melakukan aksi itu (penggerebekan) karena saya melihat sendiri istri saya (Angel Lelga) berada didalam kamar bersama seorang lelaki (Fiki alman) pada waktu yang tidak wajar," jelas Vicky Prasetyo.

"Saya sebagai seorang suami saat itu hanya ingin mempertahankan dan membela harkat martabat saya atas pernikahan saya dengan Angel," sambungnya lagi.

Dengan keterangan tersebut, Vicky Prasetyo berharap Majelis Hakim bisa meringankan hukumannya.

"Semoga dengan penjelasan saya ini bisa menjadi pertimbangan majelis hakim," ujar Vicky Prasetyo.

Selanjutnya, Majelis Hakim pun menanggapi ucapan Vicky Prasetyo. Dia meminta Vicky Prasetyo berkoordinasi dengan tim kuasa hukumnya mengenai itu.

Baca Juga: Hakim Tolak Eksepsi Vicky Prasetyo, Sidang Dilanjutkan

"Itu saja? Baik. Karena ke depan akan dilangsungkan sidang pembuktian, terdakwa bisa berkoordinasi dengan penasehat hukumnya agar bisa dibuktikan," tutur Hakim Ketua.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI