Suara.com - Pedangdut Clara Gopa dikabarkan asistennya, Billy mengalami depresi. Artis yang hobi pamer kemolekan tubuhnya itu bahkan melakukan upaya bunuh diri karena tidak kuat dibully warganet.
Kondisi gangguan mental yang dialami Clara Gopa membuat keluarga dan manajemen khawatir. Mereka berencana membawa personel Duo Semangka ini kepada ahli medis.
"Akan konsultasi ke psikolog. Tapi belum tahu waktunya kapan," kata Billy kepada Suara.com, Jumat (7/8/2020).
Billy terlebih dulu akan memantau kondisi Clara Gopa dan menunggu mood-nya dalam keadaan baik. Sebab jika tidak, emosinya akan meluap dan berpengaruh pada kesehatannya.
Baca Juga: Dibully Lagi Karena Coba Bunuh Diri, Kondisi Clara Gopa Makin Drop
"Sekarang kondisinya belum memungkinkan, lagi drop dan sedih banget. Kalau dibawa ke psikolog dia marah-marah. Makanya nunggu lagi santai, baru dibujuk," imbuh Billy.
Selain depresi, Clara Gopa juga diduga mengidap bipolar. Pemicunya karena ia sering mengalami perubahan suasana hati yang drastis dalam jangka waktu yang dekat.
Clara Gopa yang mengalami gangguan pada mentalnya berkaitan dengan bully warganet.
Mereka menganggap pedangdut itu tebar pesona pada Atta Halilintar dan menuding akan mengganggu kebahagiaan sang YouTuber dengan Aurel Hermansyah.
Atas tuduhan itu, Clara Gopa sudah minta maaf kepada pasangan Atta Halilintar maupun Aurel Hermansyah lewat pesan di Instagram. Namun tindakan lebih jauh untuk komunikasi langsung dengan keduanya, Billy belum bisa menginformasikan.
Baca Juga: Coba Bunuh Diri, Clara Gopa Malah Banjir Nyinyiran dan Dianggap Caper
"Sekarang memang fokus sama kesehatannya Clara dulu," jelasnya.