Suara.com - Paras ayu artis Indonesia suka dipuji penggemarnya. Kecantikan mereka tak jarang dibilang mirip bintang Hollywood.
Ada Sahila Hisyam nih yang dimiripin Lily Collins. Hidung mancung dan alis tebal menjadi persamaan keduanya.
Lalu ada siapa lagi nih artis Indonesia yang kembaran bintang Hollywood?
Langsung aja yuk simak rangkuman dan potret kece mereka di bawah ini yuk:
1. Sahila Hisyam - Lily Collins

Pesona cantik Sahila Hisyam dibilang mirip abis dengan wajah Lily Collins. Keduanya sama-sama memiliki hidung mancung dengan alis tebal.
Namun mereka punya gaya rambut yang beda. Sahila dengan curly miliknya dan Lily dengan straight hair andalan.
2. Cinta Laura - Rosie Huntington

Punya bibir seksi dengan wajah oval dan rahang tajam menjadi kesamaan dari keduanya.
Baca Juga: Sinopsis Film The Mortal Instruments: City of Bones yang Tayang Malam Ini
Lihat deh potret Cinta dan Rosie saat berendam di kolam, kelihatan mirip kan?