Suara.com - Usia kandungan Ussy Sulistiawaty kini sudah menginjak trimester ketiga. Hamil di tengah pandemi virus corona atau COVID-19, istri Andhika Pratama ini mengaku disarankan banyak orang untuk melahirkan secara caesar.
Hal itu pun ia konsultasikan dengan dokter kandungan pribadinya.
"Banyak temanku menyarankan untuk lahiran caesar daripada normal, karena nanti nunggunya lama dan malah jadi banyak virus. Gimana itu dok?" tanya Ussy Sulistiawaty di channel YouTubenya, dikutip Rabu (5/8/2020).
Baca Juga: Bak Pasangan Drakor, 3 Potret Maternity Ussy Sulistiawaty yang Kece Badai
Dokter pun membenarkan jika lahiran secara normal di tengah pandemi ini cukup beresiko. Sebab, ibu ataupun anak bisa saja terpapar virus corona.
"Ada benarnya juga (caesar) apalagi saat ibu melahirkan normal ambil napas begitu, jadi bisa menularkan ke mana-mana," jelas sang dokter.
"Tapi secara medis kalau bisa normal ya normal. Kalau curiga mending ceasar, kayak misalnya ada batuk atau pilek, meskipun tes negatif ya," sambungnya lagi.
Namun, dalam video tersebut Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama belum memastikan akan melahirkan secara apa nantinya.
Yang pasti dia menuturkan kalau hamil kali ini suasana hatinya gampang berubah.
Baca Juga: Demi Renovasi Rumah, Andhika Pratama Jual Tas Mahal Ussy Sulistiawaty
"Kehamilan kelima ini juga mood aku amburadul hahaha. Moodnya ampun deh," tutur Ussy Sulistiawaty.