Tak Bisa Belajar Online, Anak Ernest Prakasa Berhenti Sekolah

Sumarni Suara.Com
Kamis, 30 Juli 2020 | 13:06 WIB
Tak Bisa Belajar Online, Anak Ernest Prakasa Berhenti Sekolah
Ernest Prakasa di Suara.com. [Wahyu Tri Laksono/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ernest Prakasa mengungkap anaknya, Snow Auror Arashi sudah berhenti sekolah. Hal itu dipicu lantaran program belajar beralih via online.

Sutradara Cek Toko Sebelah ini mengatakan bahwa sang anak tidak suka belajar online.

"SNOW SI ANAK DROP OUT. Sok bengal banget kecil-kecil udah DO. Jadi ceritanya, sejak school from home, Snow (5th) jadi belajar online. Masalahnya, dia nggak suka. Sehari-harinya aja dia main nggak suka pake gadget, apalagi disuruh sekolah pake gadget, syuliddd," terang Ernest Prakasa di Instagram belum lama ini.

Baca Juga: Tolak Jokowi Restui Gibran Maju Pilkada, Ernest Prakasa: Itu Nggak Asik

Alasan lainnya gara-gara biaya sekolah. Ernest Prakasa merasa sia-sia bayar SPP apabila sang anak tidak tertarik belajar online.

Unggahan Ernest Prakasa [Instagram/@ernestprakasa]
Unggahan Ernest Prakasa [Instagram/@ernestprakasa]

"Sementara itu, uang sekolah yang jumlahnya tidak turun itu tetap harus dibayarkan. Jadi sia-sia kami keluar uang untuk SPP. Masalahnya kalau minggat, nanti harus bayar uang pangkal lagi. Bingung kan?" kata Ernest Prakasa.

"Akhirnya, karena situasi terlalu tidak menentu, kami fokus di hal yang lebih pasti. Nombok uang pangkal lagi adalah kemungkinan (karna kita nggak tau kapan sekolah akan kembali normal), tapi terbebas dari SPP saat ini adalah kepastian," sambungnya lagi.

Meskipun begitu, Ernest Prakasa meminta agar orang lain tidak perlu mengikuti jejaknya. Soal itu, dia punya alasan sendiri.

"Itu pilihan kami. Belum tentu bener juga. Either way, buat semua orangtua yang lagi mumet sama school from home, kita tos dulu ah," pungkasnya.

Baca Juga: Singgung Beda Pendapat soal Virus Corona, Anji Disorot Ernest Prakasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI