Interview: Rian D'Masiv dan Bisnis Barunya di Tengah Pandemi COVID-19

SumarniIsmail Suara.Com
Minggu, 26 Juli 2020 | 14:25 WIB
Interview: Rian D'Masiv dan Bisnis Barunya di Tengah Pandemi COVID-19
Rian D'Masiv [Instagram/@rianekkypradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi Rian Ekky Pradipta membuka bisnis baru di tengah pandemi virus corona atau COVID-19. Selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), dia meresmikan toko bajunya yang berlokasi di kawasan Kreo, Tangerang, Banten.

Vokalis band D'Masiv ini menjelaskan keputuskan membuka toko lantaran tidak ada pemasukan selama pandemi virus corona. Banyak konsernya yang dibatalkan.

Sehingga, dia beralih berjualan baju bola hingga sepatu untuk menambah penghasilan.

Lebih lanjut berikut wawancara bersama Rian D'Masiv mengenai alasan dirinya mau membuka usaha di tengah pandemi COVID-19.

Baca Juga: Interview: Cerita Brisia Jodie Kena Tipu Saat Garap Hari Ini Esok Lusa

Rian D'Masiv [Sumarni/Suara.com]
Rian D'Masiv [Sumarni/Suara.com]

Buka toko baru yah?

Jadi hari ini saya membuka sebuah toko konseptor yang saya beri nama The Joy of REP. Mungkin orang mengiranya singkatan nama saya, tapi sebenarnya itu singkatan Rapically Exploits Positivity yang artinya mengekspolitasi secara positif. Jadi di sini saya lebih ke konseptor. Apa yang saya suka saya jual.

Ini jualan apa saja?

Jadi di sini ada clothing juga, ada barang-barang seperti sepatu, atau jersey sepak bola, kaos band vintage. Jadi saya menjual apa yang saya suka.

Alasan buka usaha ini apa?

Baca Juga: Interview: Curhatan Denada Jual 2 Rumah Demi Bayar Pengobatan Anak

Kebetulan ini mimpi saya dari satu dekade. Sepuluh tahun yang lalu jadi baru kesampaian punya sekarang. Apalagi di tengah masa pandemi ini manggung juga lagi berhenti makanya saya harus cari penghasilan yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI