Suara.com - Aktor Indra Brasco menceritakan pengalamannya saat menemani sang istri, Mona Ratulilu melahirkan anak ke empat di tengah pandemi virus corona atau Covid-19. Indra mengakui, kondisi tersebut sangat tidak mengenakkan.
"Memang yang jadi agak kebingungan kita. Karena di saat pandemi ini kan kebijakan rumah sakit, kebijakan pemerintah daerah kan berbeda dengan anak-anak kita sebelumnya," ujar Indra Brasco saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (20/7/2020).
Tak seperti tiga kali persalinan Mona Ratuliu sebelumnya, kali ini Indra Brasco tak bisa mendampingi sang istri.
Baca Juga: 3 Potret Bayi Mona Ratuliu Diajak Main Tik Tok, Gemesin Abis
"Jadi lahiran kemarin aku nemenin Mona, tapi nggak nemenin pada saat lahiran, karena nggak boleh," kata lelaki 45 tahun ini.
"Anak tiga-tiganya aku itu mulai dari anak yang pertama itu (lahiran) normal aku temenin, anak kedua cesar aku temenin juga, anak ke tiga normal itu aku temenin semua," ungkap Indra Brasco.
Di persalinan anak keempat, Indra Brasco mengaku menyarankan sang istri untuk menjalani proses persalinan cesar. Dengan kondisi pandemi virus corona, Indra merasa proses persalinan cesar lebih aman ketimbang normal.
"Nah kemarin akhirnya aku bilang sama Mona, 'Sayang karena memang aku nggak bisa nemenin jadi kamu cesar aja yah'. Supaya prosesnya cepat apalagi aku nggak ada di sebelahnya," ucap Indra Brasco.
"Memang benar tuh ngalamin apa yang terjadi di film-film, yang suaminya nunggu di depan pintu ruang rumah sakit, terus dokter muncul, 'gimana dok kondisinya' nah itu terjadi sama gue. Gue ngerasain banget deg-degannya," tutur Indra Brasco.
Baca Juga: Indra Brasco Pasrah Tak Temani Mona Ratuliu saat Melahirkan