Sinopsis Satu Suro, Film Horor Citra Kirana dan Nino Fernandez

Sabtu, 18 Juli 2020 | 20:30 WIB
Sinopsis Satu Suro, Film Horor Citra Kirana dan Nino Fernandez
Poster film Satu Suro
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak film yang hadir di stasiun televisi Tanah Air sebagai penawar rindu penonton bioskop. Salah satunya hadir dari genre horor, Satu Suro.

Film Satu Suro bakal hadir di Trans 7, Sabtu (18/7/2020) pukul 22.00 WIB. Film yang rilis pada 2019 itu menampilkan Citra Kirana dan Nino Fernandez sebagai bintang utama.

Salah satu adegan film Satu Suro yang dibintangi Citra Kirana dan Nino Fernandez.
Salah satu adegan film Satu Suro yang dibintangi Citra Kirana dan Nino Fernandez.

Satu Suro digarap sutradara  ternama, Anggi Umbara yang sudah menghasilkan banyak film hits seperti Suzanna: Bernapas dalam Kubur juga Si Manis Jembatan Ancol. Ia juga menggarap skenario film berdurasi 94 menit itu bersama Syamsul Hadi.

Dari daftar pemain, Satu Suro tidak hanya menampilkan dua bintang besarnya. Tapia da juga Alexandra Gottardo, Willem Bevers, hingga komedian Ence Bagus.

Baca Juga: 5 Film Yang Menampilkan Pemandangan Alam Indonesia, Bikin Takjub!

Sinopsis

Mengisahkan pasangan suami istri, Adinda (Citra Kirana) dan Bayu (Nino Fernandez) yang baru saja pindah rumah ke pelosok jauh dari kota.

Adinda yang sedang hamil besar mulai merasakan keanehan. Ia seperti diganggu makhluk halus dan kerap berhalusinasi.

Suatu hari, Adinda merasakan kontraksi dan dibawa suaminya, Bayu ke rumah sakit. Namun Dokter yang menanganinya mengatakan pasangan, bayi itu membutuhkan waktu lebih lama untuk persalinan.

Salah satu adegan film Satu Suro
Salah satu adegan film Satu Suro

Tapi Bayu memutuskan agar istrinya tetap berada di rumah sakit sementara ia pulang untuk mengambil keperluan Adinda.

Baca Juga: Sinopsis Film 47 Ronin Tayang Malam Ini di Big Movies GTV

Anehnya, setelah membawa barang dari kembali ke rumah sakit, Bayu hanya menemukan bangunan kosong dan kumuh. Berdasarkan keterangan warga sekitar, rumah sakit itu sudah tidak digunakan sejak 15 tahun lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI