Suara.com - Tantri Kotak mengaku harus kembali beradaptasi menjalani aktivitasnya setelah melewati masa PSBB dan beralih ke era new normal.
"Dan juga mengubah keadaan sih. Kita yang jarang cuci tangan sekarang harus rajin cuci tangan, harus pake masker segala macem," kata Tantri saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (15/7/2020).
Sudah terlalu lama berdiam diri di rumah selama pandemi corona (Covid-19), Tantri sampai lupa membawa barang-barang untuk kebutuhannya saat kembali beraktivitas. Padahal barang yang lupa dibawa cukup penting.
"Aku udah 2 hari ketinggalan dompet lah, pompa ASI lah, karena aku lagi menyusui," ujarnya.
Baca Juga: So Sweet, Tantri Kotak Ingatkan Pentingnya Quality Time Bareng Suami
Sementara perasaan rekan bandnya, Chua, campur aduk di masa new normal ini. Sempat khawatir, dia memanfaatkan masa ini untuk mengobati rasa rindu karena sudah lama tak bertemu.
"Deg-degan juga sih. Kalau sekarang lebih ke kangen kali ya, kita kan sudah nggak pernah ketemu juga, Cella (gitaris Kotak) juga di Jogja," kata Chua si pembentot bass Kotak.